KAJEN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pekalongan menyalurkan bantuan logistik bagi warga terdampak banjir di Kecamatan Siwalan, Rabu (21/1/2026). Bantuan tersebut diserahkan ke dapur umum yang melayani para pengungsi di posko Kecamatan Siwalan.
Bantuan yang diberikan meliputi kebutuhan pokok seperti beras, mi instan, air mineral, minyak goreng, dan telur. Penyaluran dilakukan langsung oleh Ketua KPU Kabupaten Pekalongan, Laelatul Izah, dan diterima Kepala Desa Pait, M. Yusup Khoirudin, didampingi Sekretaris Camat Siwalan, Christina, sebagai perwakilan pengungsi.
Laelatul Izah mengatakan, bantuan tersebut diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan dasar warga yang terdampak banjir, khususnya di dapur umum yang menjadi pusat distribusi konsumsi bagi pengungsi.

“Kami turut prihatin atas musibah banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kabupaten Pekalongan. Melalui bantuan ini, KPU berupaya hadir memberikan dukungan nyata kepada masyarakat yang membutuhkan,” kata Izah.
Menurutnya, KPU tidak hanya menjalankan tugas sebagai penyelenggara pemilu, tetapi juga memiliki tanggung jawab sosial untuk terlibat dalam aksi kemanusiaan, terutama saat masyarakat berada dalam kondisi darurat.
KPU Kabupaten Pekalongan juga mengimbau warga untuk tetap meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bencana lanjutan dan mengikuti arahan dari pemerintah serta petugas di lapangan demi keselamatan bersama. (Gus)