RASIKA PEKALONGAN

Advertise

KABAR RASIKA

HUT Ke-18 Tahun, RSUD Kajen Gelar Jalan Sehat dan Pengobatan Gratis

HUT Ke-18 Tahun, RSUD Kajen Gelar Jalan Sehat dan Pengobatan Gratis

HUT Ke-18 Tahun, RSUD Kajen Gelar Jalan Sehat dan Pengobatan Gratis

KAJEN – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kajen merayakan hari jadinya yang ke-18, yang pada rangkaian tersebut diselenggarakan berbagai kegiatan antara lain jalan sehat, senam bersama, pengundian hadiah doorprize menarik, dan pemeriksaan kesehatan. Kegiatan diselenggarakan di halaman Pendopo Rumah Dinas Bupati Pekalongan, Kajen, Minggu (20/08/2023) pagi.

Dalam wawancara dengan awak media, Bupati Pekalongan Fadia Arafiq menyampaikan harapan agar RSUD Kajen semakin berkembang dan memberikan pelayanan kesehatan yang lebih baik kepada masyarakat Kabupaten Pekalongan. Ia juga menekankan tentang pentingnya peran RSUD Kajen sebagai penyangga kesehatan masyarakat di Kabupaten Pekalongan.

“Saya berharap RSUD Kajen menjadi lebih baik di ulang tahun ke-18 ini, karena sebenarnya menjadi penyangga untuk kesehatan masyarakat di Kabupaten Pekalongan. Terutama karena RSUD Kajen ini ada didalam Kajen. Sehingga masyarakat atas dan dari manapun itu menuju pasti ke RSUD Kajen dulu,” ujarnya.

Lebih lanjut, Fadia sekaligus menegaskan dukungan Pemerintah Daerah terhadap RSUD Kajen, “Jadi memang kami Pemerintah Kabupaten Pekalongan sangat mensupport sekali RSUD Kajen. Kita ingin RSUD Kajen ini semakin baik, pelayanannya lebih baik, lebih komplit, sehingga semua masyarakat senang dan nyaman,” katanya.

Pada kesempatan itu, ia juga membagikan gagasannya tentang pembangunan gedung baru RSUD Kajen, yang mencakup pembangunan 4 lantai, termasuk poli dan area perawatan. Ia menegaskan bahwa pembangunan tersebut bertujuan untuk mengatasi masalah padatnya pelayanan serta memberikan fasilitas yang lebih memadai bagi masyarakat Kabupaten Pekalongan.

“Pelayanan RSUD Kajen ini, karena memang menjadi tumpuan utama masyarakat Kabupaten Pekalongan. Jadi memang suasananya padat sekali yang mau ke polinya. Mudah-mudahan dengan adanya gedung baru ini tidak lagi padat, dan bisa terbagi dengan baik. Sehingga RSUD Kajen makin nyaman dan menyenangkan untuk masyarakat,” tandas Fadia.

Foto: dok. Prokompim

Sebelumnya, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pekalongan Setiawan Dwi Antoro atau yang akrab dipanggil Wawan dalam sambutannya berharap bahwa peringatan ulang tahun RSUD Kajen tersebut akan membawa dampak positif bagi perkembangan dan kemajuan RSUD Kajen, dalam kerangka sinergi dengan semua pemangku kepentingan di Kabupaten Pekalongan. Ia berharap RSUD Kajen dapat terus berinovasi dan memberikan pelayanan yang semakin baik kepada masyarakat.

“Semoga dengan acara ini, tentunya Rumah Sakit Kajen bisa lebih maju, lebih berkembang, dan bisa bersinergi dengan seluruh stakeholder Kabupaten Pekalongan,” ucapnya.

Terakhir, Wawan juga mengungkapkan berharap agar pembangunan gedung baru RSUD Kajen dapat meningkatkan pelayanan di RSUD Kajen kedepannya.

Sumber : Prokompim

Tag :

BACA JUGA :

WhatsApp Image 2024-07-24 at 19.26
Lomba Dayung Bemtos Open CUP 2024 Meriah
WhatsApp Image 2024-06-21 at 17.22
DPRD Setujui Raperda RPJPD Tahun 2025-2045
WhatsApp Image 2024-06-21 at 12.30
Olahraga Bersama dalam Menyambut Hari Bhayangkara ke-78
DICO2
Mencoba Megono Di Alun-Alun Kajen, Dico : Rasanya Kayak Ada Mistisnya

TERKINI

DAMKAR 1
Kantor KPU Kajen “Terbakar”
  KAJEN – Semua personil KPU berkumpul melingkar di halaman KPU Kabupaten Pekalongan. Mereke secara seksama mendengarkan narasumber menyampaikan materi tentang penanggulangan bencana kebakaran. Selain...
SIDANG
Kasus KONI Kabupaten Pekalongan, Lanjut Sidang Pemeriksaan Para Saksi
  KAJEN – Sidang ke 4 kasus korupsi KONI Kabupaten Pekalongan telah memasuki agenda pembacaan putusan sela oleh Majelis Hakim. Eksepsi dua terdakwa, yaitu Trio Santosa (sekretaris) dan Bagus Wahyu...
aeae
BPJS Kesehatan Cabang Pekalongan Perkuat Komitmen Layanan Menuju Indonesia Semakin Sehat
Memasuki usia ke-56 tahun pada 15 Juli 2024, BPJS Kesehatan terus memperkuat komitmennya untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan dalam rangka mendukung Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)....
WhatsApp Image 2024-07-24 at 19.26
Lomba Dayung Bemtos Open CUP 2024 Meriah
KAJEN – Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq, secara resmi membuka Lomba Dayung Dragon Boat Bemtos Open CUP 2024 dalam rangka Sedekah Laut TPI Jambean Desa Pecakaran, Kecamatan Wonokerto, pada Rabu siang (24/07/2024). Dalam...
WhatsApp Image 2024-07-24 at 11.45
Bupati Fadia dan Forkopimda Lepas Sambut Kapolres Pekalongan
KAJEN – Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq beserta jajaran Forkompimda Kabupaten Pekalongan melaksanakan pelepasan dan penyambutan Kapolres Pekalongan dalam acara Malam Pengantar Tugas dan Penyambutan...
Muat Lebih

POPULER

WhatsApp Image 2024-07-24 at 19.26
Lomba Dayung Bemtos Open CUP 2024 Meriah
WhatsApp Image 2023-03-21 at 16.43
SPBU Diresmikan, Rest Area 338A Siapkan Konsep One Stop Service
WhatsApp Image 2024-07-11 at 07.05
Bupati Fadia bangun Sirkuit Balap Motor
PPP 2
Pilkada 2024, Bakal Terjadi Aksi Borong Partai dan Lawan Tong Kosong?
WhatsApp Image 2024-07-24 at 11.45
Bupati Fadia dan Forkopimda Lepas Sambut Kapolres Pekalongan

Untuk Kita Semua

Ikuti Kami:

Copyright @ 2023 rasikapekalongan.com  |  All right reserved