Advertise

KABAR RASIKA

Respon Kebijakan Mudik, BIN Genjot Vaksinasi

Respon Kebijakan Mudik, BIN Genjot Vaksinasi

Respon Kebijakan Mudik, BIN Genjot Vaksinasi

“Penerima Vaksin Dapat Bonus Minyak Goreng”

WONOPRINGGO – Merespons kebijakan mudik, Badan Intelijen Negara (BIN) menggencarkan kegiatan vaksinasi di semua daerah. Salah satunya di Jawa Tengah. BIN Daerah Jateng menargetkan untuk menyuntikkan ratusan ribu dosis vaksin menjelang lebaran mendatang. Bahkan untuk menumbuhkan minat masyarakat dalam menerima vaksinasi, Binda Kabupaten Pekalongan bekerjasama dengan UPTD Puskesmas dan Pemerintah Kecamatan Wonopringgo memberikan hadiah minyak goreng bagi warganya yang melakukan vaksinasi di puskesmas setempat.

Sejak pagi masyarakat cukup antusias mendatangi gerai vaksinasi di UPTD Puskesmas Wonopringgo, jumat (25/03/2022). Pelayanan vaksinasi menyasar untuk semua warga baik dosis satu dan dua. Bahkan dari data yang masuk justru penerima vaksin booster atau dosis tiga lebih banyak dibandingkan warga penerima dosis satu dan dua.

Camat Wonopringgo, Tuti Haryati mengatakan, pemberian minyak goreng ini merupakan bentuk kepedulian dari semua pihak ditengah krisis minyak goreng. Sehingga pihaknya menyiapkan 500 liter minyak goreng untuk warga Wonopringgo yang mengikuti kegiatan vaksin pada hari ini.

Kabagops BIN Daerah Jawa Tengah, Kolonel Inf. Ichwan, S.IP, M.H., mengatakan, pihaknya bersama pemerintah daerah, TNI, Polri, telah menyiapkan seribu dosis vaksin dan selama ini warga yang datang selalu melebihi target.

“Sampaikan ya, Jawa Tengah saat ini kondisi dosis satu itu baru mencapai 91%, kemudian dosis duanya 79% dan dosis tiganya kita masih rendah 9%. Oleh sebab itu kita kejar dosis tiga”, tandas Ichwan.

Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) beberapa hari lalu mengumumkan, tahun ini masyarakat diperkenankan mudik untuk merayakan Idul Fitri di kampung halaman. Namun, dengan syarat, harus sudah vaksin hingga dosis ketiga atau booster. Sehingga ini menjadi tanggung jawab bersama oleh BIN, TNI, POLRI untuk membantu pemerintah daerah dalam suksesnya pencapaian vaksinasi dan menurunkan tingkat covid-19 khususnya di Jawa Tengah.

Situasi pandemi yang membaik saat ini membawa optimisme menjelang datangnya bulan suci Ramadhan. Pada tahun ini, umat Muslim pun dapat kembali menjalankan ibadah shalat taraweh berjamaah di masjid dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Tag :

BACA JUGA :

WhatsApp Image 2024-10-17 at 12.29
Diduga Serangan Jantung, Petani di Kesesi Meninggal di Sawah
pic berita
Ruang Kelas Penuh Tak Jadi Kendala, Program JKN Beri Layanan Optimal bagi Anak Karimah
BERITA
10 Tahun Andalkan BPJS Kesehatan: 4 Kali Persalinan dan Pengobatan Keluarga Nur Kholilah Terjamin
LIBUR
Cek Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025

TERKINI

WhatsApp Image 2024-10-17 at 12.29
Diduga Serangan Jantung, Petani di Kesesi Meninggal di Sawah
KAJEN – Warga Dukuh Ketanon Desa Krandon, Kecamatan Kesesi digegerkan dengan penemuan mayat laki-laki di area persawahan. Mayat tersebut ditemukan oleh anaknya sendiri yang saat itu berada di sawah. Kapolsek...
pic berita
Ruang Kelas Penuh Tak Jadi Kendala, Program JKN Beri Layanan Optimal bagi Anak Karimah
Rasika Pekalongan – Karimah (28), ditemani ibunya, Sumarni (58), sedang mendampingi putranya, Al Zhafi Muhammad Ibrahim, yang hampir genap berusia satu tahun. Al Zhafi dirawat di RSI PKU Muhammadiyah Pekajangan...
BERITA
10 Tahun Andalkan BPJS Kesehatan: 4 Kali Persalinan dan Pengobatan Keluarga Nur Kholilah Terjamin
Rasika Pekalongan – Selama 10 tahun, Nur Kholilah (36) telah terdaftar sebagai peserta BPJS Kesehatan. Sebagai pegawai swasta dan ibu dari empat anak, ia merasakan betul manfaat keanggotaan BPJS Kesehatan...
LIBUR
Cek Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025
Dikutip dari laman Sekretariat Kabinet Republik Indonesia, Pemerintah mengeluarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi...
PASAR 2
Pedagang Minta Usut Tuntas Korupsi Blok F Pasar Kedungwuni
KAJEN – Kasus dugaan korupsi pembangunan blok F pasar Kedungwuni terus bergulir. Kejaksaan Negeri Kabupaten Pekalongan juga telah menetapkan tiga tersangka yaitu HP (pensiunan ASN), DY (direktur PT. Kartikasari...
Muat Lebih

POPULER

PAN 1
Konsolidasi PAN Dukung Paslon "Beriman"
PASAR 2
Pedagang Minta Usut Tuntas Korupsi Blok F Pasar Kedungwuni
LOGISTIK 1
Gudang Logistik Pemilu Dijaga Polisi Bersenjata
WhatsApp Image 2024-10-10 at 16.41
Nikahi Janda di Pemalang, Seorang Warga Mesir di Deportasi
KORBAN
Pasca Perang Batu di KPU, Dua Anggota Dewan Dipolisikan