Advertise

KABAR RASIKA

Bupati & Wabup Pekalongan Kompak Kawal Program Makan Bergizi Gratis, Pastikan Kualitas Terjaga

Bupati & Wabup Pekalongan Kompak Kawal Program Makan Bergizi Gratis, Pastikan Kualitas Terjaga

Bupati & Wabup Pekalongan Kompak Kawal Program Makan Bergizi Gratis, Pastikan Kualitas Terjaga

Bupati Fadia dan Wabup Sukirman saat memberikan keterangan terkait program Makan Bergizi Gratis di Kabupaten Pekalongan (dok. Istimewa)

KAJEN – Pemerintah Kabupaten Pekalongan menegaskan komitmennya dalam mendukung penuh Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang digulirkan pemerintah pusat. Bupati Pekalongan, Dr. Hj. Fadia Arafiq, S.E., M.M., bersama Wakil Bupati H. Sukirman, S.S., M.S., sepakat memastikan program ini berjalan optimal di wilayahnya.

Hal itu disampaikan Bupati Fadia usai menghadiri Khotmil Qur’an dan Doa Bersama di VIP 2 Rumah Dinas Bupati Pekalongan, Jumat (8/8/2025).

“Program ini sepenuhnya dari pemerintah pusat, dengan pengelolaan melibatkan pihak swasta, TNI, dan berbagai instansi terkait. Kami di daerah hanya sebagai penerima manfaat, dan tentu saja sangat mensupport, apalagi demi pemenuhan gizi anak-anak,” ujarnya.

Bupati Fadia menegaskan pihaknya akan melakukan pengawasan ketat terhadap seluruh dapur MBG di Kabupaten Pekalongan.
“Kami akan pastikan makanan yang disajikan benar-benar baik. Jangan sampai kualitasnya buruk, karena bukan hanya tidak memperbaiki gizi anak-anak, tapi juga bisa membahayakan kesehatan jika tempatnya kotor,” tegasnya.

Sementara itu, Wakil Bupati yang juga Ketua Satuan Pelayanan Pangan dan Gizi (SPPG), Sukirman, mengungkapkan bahwa pihaknya mendapat mandat dari provinsi untuk memperluas jangkauan dapur MBG.
“Targetnya ada 78 titik dapur MBG di Kabupaten Pekalongan. Saat ini sudah beroperasi 3 titik, 3 lainnya dalam tahap persiapan, dan penambahan akan dilakukan bertahap,” jelasnya.

Pemkab Pekalongan juga tengah mengkaji kelayakan tiga lahan baru yang telah disiapkan oleh Bupati untuk pembangunan dapur umum MBG oleh pemerintah pusat.

Dengan pengawasan ketat dan penambahan fasilitas, Pemkab Pekalongan optimistis program MBG akan memberikan manfaat nyata bagi peningkatan kualitas gizi anak-anak dan masyarakat. (GUS)

Tag :

BACA JUGA :

WhatsApp Image 2025-10-08 at 12.19
Molor, Ngobrol, dan Merokok di Ruang Sidang — Ketua DPRD : BK Akan Panggil Anggota Tak Disiplin
WhatsApp Image 2025-10-04 at 20.01
Warga Kesesi Geger! Pria 69 Tahun Ditemukan Tak Bernyawa
WhatsApp Image 2025-10-04 at 09.23
Pelaku Pencurian di Kajen Tinggalkan Motor Dekat TKP, Polisi Dalami Identitas
WhatsApp Image 2025-10-02 at 12.57
Eks Sales di Pekalongan Gelapkan Dana Perusahaan, Polisi Ringkus Usai Buron Berbulan-Bulan

TERKINI

WhatsApp Image 2025-10-08 at 12.19
Molor, Ngobrol, dan Merokok di Ruang Sidang — Ketua DPRD : BK Akan Panggil Anggota Tak Disiplin
KAJEN – Rapat-rapat DPRD Kabupaten Pekalongan kembali menjadi sorotan karena kerap molor dari jadwal yang telah ditentukan. Menanggapi hal itu, Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan, Abdul Munir, angkat bicara...
WhatsApp Image 2025-10-06 at 10.52
Dua Pengedar Sabu di Kesesi Diciduk Polisi, Barang Bukti Hampir 10 Gram Terungkap
KAJEN – Satuan Reserse Narkoba (Satres Narkoba) Polres Pekalongan berhasil menggagalkan peredaran sabu di wilayah Kecamatan Kesesi, Kabupaten Pekalongan, Jawa Tengah. Dua pelaku berinisial BA (37) dan...
WhatsApp Image 2025-10-05 at 12.13
Polres Pekalongan Gulung Sindikat Sabu 12,7 Gram di Kesesi
KAJEN – Upaya Polres Pekalongan dalam menekan peredaran narkotika di wilayah hukumnya kembali membuahkan hasil. Satuan Reserse Narkoba berhasil mengungkap kasus peredaran sabu dengan berat bruto mencapai...
WhatsApp Image 2025-10-04 at 20.01
Warga Kesesi Geger! Pria 69 Tahun Ditemukan Tak Bernyawa
KAJEN – Suasana tenang di Kecamatan Kesesi, Kabupaten Pekalongan, mendadak gempar setelah warga menemukan sesosok jasad pria mengapung di aliran Sungai Ponolawen, Sabtu (4/10/2025) siang. Korban diketahui...
WhatsApp Image 2025-10-04 at 09.23
Pelaku Pencurian di Kajen Tinggalkan Motor Dekat TKP, Polisi Dalami Identitas
KAJEN – Aksi pencurian terjadi di Dukuh Kambangan, Desa Pekiringan Alit, Kecamatan Kajen, Kabupaten Pekalongan, pada Kamis (2/10/2025) malam. Seorang pria tak dikenal nekat membobol rumah warga, namun...
Muat Lebih

POPULER

IMG-20250120-WA0010
Jalur Kandangserang ke Klesem dan Bodas Tertutup Material Longsor
WhatsApp Image 2025-10-06 at 10.52
Dua Pengedar Sabu di Kesesi Diciduk Polisi, Barang Bukti Hampir 10 Gram Terungkap
WhatsApp Image 2025-10-04 at 09.23
Pelaku Pencurian di Kajen Tinggalkan Motor Dekat TKP, Polisi Dalami Identitas