Advertise

KABAR RASIKA

Awas..!!! Nyupir Jangan Ngantuk, Ngantuk Jangan Nyupir

Awas..!!! Nyupir Jangan Ngantuk, Ngantuk Jangan Nyupir

Awas..!!! Nyupir Jangan Ngantuk, Ngantuk Jangan Nyupir

KAJEN – Mengantuk saat berkendara selalu menjadi momok bagi banyak orang. Karena mengantuk saat berkendara sangat berisiko mencelakakan diri maupun orang lain. Untuk itu kepada para pengendara saat perjalanan merasa lelah atau sudah di batas waktu maksimum dalam berkendara, maka pengemudi harus beristirahat terlebih dahulu, hal itu disampaikan Kasat Lantas Polres Pekalongan AKP Munawwarah, S.H., S.I.K., M.H., Senin (14/3/2022)

Seperti yang diberitakan sebelumnya, pada hari Sabtu (12/3/2022) sekira pukul 22.50 Wib telah terjadi kecelakaan lalulintas yang terjadi di Jalan Tol KM 326, 800  jalur A Ds. Purwodadi Kec. Sragi Kab. Pekalongan yang diduga disebabkan oleh pengemudi yang mengantuk.

Akibat kecelakaan lalulintas itu sendiri dua penumpang Mobil Izusu Mikrobus H 70XX UD atas nama Sulimah, 56 tahun dan Sriati, 81 tahun yang merupakan warga Kec. Weleri Kab. Kendal harus dilarikan ke RSU Aro Kota Pekalongan guna untuk mendapatkan perawatan.

Berkaca dari penyebab kecelakaan itu, AKP Ara mengimbau kepada para pengendara untuk selalu berhati-hati. Jika lelah dan mengantuk, sebaiknya istirahat dulu yang cukup untuk keselamatan bersama.

“Kepada seluruh warga masyarakat untuk berhati-hati saat berkendara di jalan raya. Patuhi rambu-rabu lalu-lintas dan marka jalan, perhatikan arus lalu-lintas di sekitar, serta perhatikan juga batas kecepatan kendaraan. Jika lelah, mengantuk atau bahkan sedang sakit, beristirahat lebih dulu, jangan memaksakan diri agar segera cepat sampai tujuan,” himbaunya

Tak hanya itu saja, AKP Ara meminta kepada para pengendara di jalan tol, juga diimbaunya untuk tidak meminum minuman energi. Menurutnya, jika meminum minuman energi, memang fisik terasa segar namun secara mental setiap manusia pasti sudah lelah.  “Kalau kita paksakan dan mencoba meminum minuman berenergi, berarti kita memaksakan diri kita,” ujarnya.  (GUS)

Tag :

BACA JUGA :

WhatsApp Image 2025-04-19 at 14.27
Marak Balap Liar di Sragi, Polres Pekalongan Turun Tangan
IMG-20250416-WA0004
Prabu Cup: Ajang Pencarian Bibit Atlet Silat Berprestasi di Kabupaten Pekalongan
IMG-20250415-WA0014
Maling Bonsai Dapat Salam Olahraga
WhatsApp Image 2025-04-15 at 13.46
Sekretariat DPRD Kabupaten Pekalongan Resmi Pindah ke Eks Gedung Bersama di Kajen, Ini Alasannya

TERKINI

WhatsApp Image 2025-04-19 at 14.27
Marak Balap Liar di Sragi, Polres Pekalongan Turun Tangan
SRAGI – Petugas dari Kepolisian melaksanakan patroli penertiban balap liar di wilayah Sragi, Kabupaten Pekalongan, Sabtu (19/04/2025) dini hari. Kegiatan yang dilaksanakan sekitar pukul 01.00 wib tersebut...
IMG-20250416-WA0004
Prabu Cup: Ajang Pencarian Bibit Atlet Silat Berprestasi di Kabupaten Pekalongan
KAJEN – Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Pekalongan menggelar kejuaraan pencak silat bertajuk Prabu Cup, yang diikuti oleh 431 atlet dari berbagai perguruan silat di GPU Kajen selama tiga...
IMG-20250415-WA0014
Maling Bonsai Dapat Salam Olahraga
KANGANYAR – Aksi tindak pidana pencurian terjadi di depan UPT perairan Jl. Karangsari Desa Karangsari, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Pekalongan pada Senin, 13 April 2025. Pada kasus pencurian tersebut,...
WhatsApp Image 2025-04-15 at 13.46
Sekretariat DPRD Kabupaten Pekalongan Resmi Pindah ke Eks Gedung Bersama di Kajen, Ini Alasannya
KAJEN – Pasca insiden kebakaran yang melanda gedung Sekretariat DPRD Kabupaten Pekalongan, aktivitas kesekretariatan resmi dipindahkan ke eks Gedung Bersama di Jalan Sindoro No. 1, Kajen. Langkah ini diambil...
1
BPJS Kesehatan Pekalongan Luncurkan Partner JKN, Libatkan Masyarakat Jadi Penggerak Edukasi Program JKN
Dalam upaya memperluas jangkauan edukasi program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dan meningkatkan pemahaman masyarakat, BPJS Kesehatan Cabang Pekalongan meluncurkan program Partner JKN. Program ini menjadikan...
Muat Lebih

POPULER

ya
BPJS Kesehatan Gelar Sertifikasi Kompetensi untuk Tingkatkan Layanan Faskes Mitra
Tradisi Memandikan Pusaka Keris ( Penjamas Pusaka ): Menjaga Keawetan Warisan Budaya Jawa. Setiap bulan Sura, tradisi memandikan benda pusaka seperti keris atau tombak menjadi momen istimewa bagi para kolektor. Mas Edi Riyanto, seorang pemerhati benda pusaka dan penjamas keris dari Legok Kalong Karangnyar, telah menekuni bidang pusaka ini sejak puluhan tahun lalu.
Penjamas Pusaka, Kemampuan Spesifik Yang Makin Langka
DURIAN DORO (1)
Kontes Durian Lokal di Festival Durian Doro
WhatsApp Image 2024-04-24 at 19.11
Belum Ada Kejelasan Dari PT. HAI, Warga Bertahan Tutup Jalan
IMG-20250416-WA0004
Prabu Cup: Ajang Pencarian Bibit Atlet Silat Berprestasi di Kabupaten Pekalongan