Advertise

KABAR RASIKA

Respon Kebijakan Mudik, BIN Genjot Vaksinasi

Respon Kebijakan Mudik, BIN Genjot Vaksinasi

Respon Kebijakan Mudik, BIN Genjot Vaksinasi

“Penerima Vaksin Dapat Bonus Minyak Goreng”

WONOPRINGGO – Merespons kebijakan mudik, Badan Intelijen Negara (BIN) menggencarkan kegiatan vaksinasi di semua daerah. Salah satunya di Jawa Tengah. BIN Daerah Jateng menargetkan untuk menyuntikkan ratusan ribu dosis vaksin menjelang lebaran mendatang. Bahkan untuk menumbuhkan minat masyarakat dalam menerima vaksinasi, Binda Kabupaten Pekalongan bekerjasama dengan UPTD Puskesmas dan Pemerintah Kecamatan Wonopringgo memberikan hadiah minyak goreng bagi warganya yang melakukan vaksinasi di puskesmas setempat.

Sejak pagi masyarakat cukup antusias mendatangi gerai vaksinasi di UPTD Puskesmas Wonopringgo, jumat (25/03/2022). Pelayanan vaksinasi menyasar untuk semua warga baik dosis satu dan dua. Bahkan dari data yang masuk justru penerima vaksin booster atau dosis tiga lebih banyak dibandingkan warga penerima dosis satu dan dua.

Camat Wonopringgo, Tuti Haryati mengatakan, pemberian minyak goreng ini merupakan bentuk kepedulian dari semua pihak ditengah krisis minyak goreng. Sehingga pihaknya menyiapkan 500 liter minyak goreng untuk warga Wonopringgo yang mengikuti kegiatan vaksin pada hari ini.

Kabagops BIN Daerah Jawa Tengah, Kolonel Inf. Ichwan, S.IP, M.H., mengatakan, pihaknya bersama pemerintah daerah, TNI, Polri, telah menyiapkan seribu dosis vaksin dan selama ini warga yang datang selalu melebihi target.

“Sampaikan ya, Jawa Tengah saat ini kondisi dosis satu itu baru mencapai 91%, kemudian dosis duanya 79% dan dosis tiganya kita masih rendah 9%. Oleh sebab itu kita kejar dosis tiga”, tandas Ichwan.

Seperti diketahui, Presiden Joko Widodo (Jokowi) beberapa hari lalu mengumumkan, tahun ini masyarakat diperkenankan mudik untuk merayakan Idul Fitri di kampung halaman. Namun, dengan syarat, harus sudah vaksin hingga dosis ketiga atau booster. Sehingga ini menjadi tanggung jawab bersama oleh BIN, TNI, POLRI untuk membantu pemerintah daerah dalam suksesnya pencapaian vaksinasi dan menurunkan tingkat covid-19 khususnya di Jawa Tengah.

Situasi pandemi yang membaik saat ini membawa optimisme menjelang datangnya bulan suci Ramadhan. Pada tahun ini, umat Muslim pun dapat kembali menjalankan ibadah shalat taraweh berjamaah di masjid dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Tag :

BACA JUGA :

Gambar WhatsApp 2024-11-19 pukul 18.09
Logistik Pilkada 2024 Mulai Didistribusikan
W
Sering Rawat Inap, Program JKN Jadi Penyelamat Anak Tanti
s
Mengenal JKN Lebih Dekat, SMA Negeri 1 Batang Kunjungi BPJS Kesehatan Pekalongan dalam Program P5
PWI 1
PWI Kab. Pekalongan Sukses Gelar Konfercab. Ke-3

TERKINI

SUMAR 2
Tak Netral di Pilkada, TNI/Polri dan Pejabat Daerah Bisa Dipidana
KAJEN – Mahkamah Konstitusi (MK) baru saja mengeluarkan putusan penting yang mengatur sanksi pidana bagi pejabat daerah, anggota TNI, dan Polri yang terbukti tidak netral dalam pilkada. Putusan MK...
BOLONE 1
Bolone Mase Kab. Pekalongan Dukung Fadia - Sukirman dan Luthfi - Yasin
KAJEN – Ratusan relawan yang tergabung dalam Bolone Mase Kabupaten Pekalongan secara penuh memberikan dukungan untuk kemenangan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Fadia – Sukirman dan Pemilihan...
Gambar WhatsApp 2024-11-19 pukul 18.09
Logistik Pilkada 2024 Mulai Didistribusikan
KRAKSAAN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pekalongan mulai melakukan distribusi logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada);2024 ke 19 Kecamatan, Rabu (20/11/2024) dari gudang logistik di Karanganyar. Pelepasan...
W
Sering Rawat Inap, Program JKN Jadi Penyelamat Anak Tanti
Rasika Pekalongan, Sudah lebih dari belasan kali Muhammad Al Fatih (5) harus dibawa ke rumah sakit dalam tiga tahun terakhir. Dia didiagnosa mengalami infeksi paru-paru dan asma, namun seluruh biaya ditanggung...
s
Mengenal JKN Lebih Dekat, SMA Negeri 1 Batang Kunjungi BPJS Kesehatan Pekalongan dalam Program P5
Rasika Pekalongan, SMA Negeri 1 Batang mengadakan kunjungan edukatif ke Kantor BPJS Kesehatan Cabang Pekalongan sebagai bagian dari Program Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Kegiatan ini...
Muat Lebih

POPULER

BOLONE 1
Bolone Mase Kab. Pekalongan Dukung Fadia - Sukirman dan Luthfi - Yasin
Gambar WhatsApp 2024-11-19 pukul 18.09
Logistik Pilkada 2024 Mulai Didistribusikan
RICUH
Ricuh di Debat Publik, Eran : Saya Tidak Pernah Melakukan Pemukulan
PWI 1
PWI Kab. Pekalongan Sukses Gelar Konfercab. Ke-3
WhatsApp Image 2024-11-16 at 12.01
PWI Gelar Orientasi Wartawan, Pjs Bupati Tekankan Profesionalisme