Advertise

KABAR RASIKA

Panti Asuhan Yatim Muhammadiyah Gelar Pengobatan Gratis dan Pembagian Kartu BPJS Kesehatan

Panti Asuhan Yatim Muhammadiyah Gelar Pengobatan Gratis dan Pembagian Kartu BPJS Kesehatan

Panti Asuhan Yatim Muhammadiyah Gelar Pengobatan Gratis dan Pembagian Kartu BPJS Kesehatan

Foto: dok. Bagus Rasika

SIMBOLIS – Durektur Utama RSI Pekajangan, dr. Widiyanto Danang Prabowo menyerahkan kartu BPJS Kesehatan kepada warga (20/08/23)

KAJEN – Panti Asuhan Yatim Muhammadiyah (PAYM) Kajen menggelar kegiatan rutin berupa Studi Islam Ahad Pagi. Namun kegiatan pengajian yang digelar seminggu sekali ini berbeda dari biasanya. Karena pengajian minggu pagi ini sekaligus diadakan pengobatan gratis dan pembagian 375 kartu BPJS bagi warga Muhammadiyah di Kajen, minggu (20/08/23) pagi.

Agenda ini merupakan kegiatan tanggung jawab sosial atau Corporate Social Responsibility (CSR) dari Rumah Sakit Islam Muhammadiyah Pekajangan yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan.

Direktur Utama RSI Muhammadiyah Pekajangan, dr. Widiyanto Danang Prabowo mengatakan kegiatan CSR ini merupakan bentuk perhatian kepada masyarakat yang belum terjangkau untuk mendapatkan akses kesehatan dari pemerintah secara gratis.

“CSR itu kami membantu pemerintah karena ada beberpaa masyarakat yang belum terkover oleh pemerintah, nah itu dimasukkan kedalam CSR”, terang Widiyanto.

Harapannya, tambah Widiyanto, semua masyarakat dapat terkover oleh BPJS Kesehatan untuk mempermudah dalam mendapatkan layanan kesehatan.

Sementara itu Pimpinan Cabang Muhammadiyah Kajen, H. Sholeh mengungkapkan pihaknya berterima kasih kepada RSI Muhammadiyah Pekajangan yang selalu mendukung kegiatan Muhammadiyah di Kajen.

“Bulan lalu kami juga ada kegiatan lomba mancing, ada sisa dana dan itu diberikan untuk pembangunan musholla Al Falah dan operasional panti asuhan”, jelas Sholeh.

Di akhir kegiatan di isi dengan cek kesehatan dan pengobatan gratis. Pihak PAY Muhammadiyah Kajen sendiri sudah menyiapkan kuota untuk 400 orang bagi siapa saja yang membutuhkan layanan kesehatan. (GUS)

Tag :

BACA JUGA :

Picture1
RSUD Kajen Raih Penghargaan Nasional BPJS Kesehatan Lewat Inovasi NeuCare untuk Pasien Stroke
WhatsApp Image 2025-11-20 at 09.59
PKK Jateng Dorong UMKM Naik Kelas: Talun Jadi Tuan Rumah Pencanangan Bangga Kencana 2025
WhatsApp Image 2025-11-11 at 13.17
Akses Doro–Randusari Lumpuh Total, Pohon Tumbang Putuskan Jalan dan Listrik di Randusari
WhatsApp Image 2025-11-06 at 13.37
TMMD Sengkuyung IV di Desa Domiyang Resmi Ditutup, Bupati Pekalongan Apresiasi Sinergi TNI dan Warga

TERKINI

IMG-20260128-WA0002
DPD LDII Pekalongan Resmi Dilantik, Diminta Aktif Hadapi Bencana
KAJEN – Pengurus Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Dakwah Islam Indonesia (DPD LDII) Kabupaten Pekalongan periode 2025–2030 resmi dilantik dan dikukuhkan, Selasa (27/1/2026). Pelantikan berlangsung di Pendopo...
IMG-20260127-WA0009
Tiga Pemuda di Talun Diamankan, Diduga Terlibat Peredaran Bibit Tembakau Sintetis
KAJEN – Tiga pemuda di Kecamatan Talun, Kabupaten Pekalongan, diamankan aparat kepolisian setelah diduga terlibat dalam peredaran narkotika jenis serbuk bibit tembakau sintetis (sinte). Penindakan dilakukan...
IMG-20260127-WA0007
Mobil Operasional PLN Terjun ke Jurang 160 Meter di Lebakbarang, Tertimpa Longsor
LEBAKBARANG – Sebuah mobil operasional milik PLN Cabang Kajen terjun ke jurang sedalam sekitar 160 meter di Dukuh Krandegan, Desa Mendolo, Kecamatan Lebakbarang, Kabupaten Pekalongan, Selasa (27/1/2026)....
IMG-20260127-WA0000
Jalan Wonopringgo–Sedayu Sempat Lumpuh Akibat Pohon Tumbang
WONOPRINGGO – Akses Jalan Raya Wonopringgo–Sedayu sempat lumpuh total setelah sebuah pohon besar tumbang dan menutup seluruh badan jalan akibat hujan deras disertai angin kencang, Senin (26/1/2026) malam. Peristiwa...
IMG-20260126-WA0000
Rapikan Kabel WiFi Berujung Petaka, Dua Pemuda Tersengat Listrik
KAJEN – Nasib nahas menimpa dua pemuda di Kecamatan Kandangserang, Kabupaten Pekalongan. Keduanya harus dilarikan ke rumah sakit setelah tersengat arus listrik tegangan tinggi saat mencoba merapikan kabel...
Muat Lebih

POPULER

IMG-20260127-WA0000
Jalan Wonopringgo–Sedayu Sempat Lumpuh Akibat Pohon Tumbang
WhatsApp Image 2026-01-23 at 11.52
TPA Bojonglarang Kajen Longsor
WhatsApp Image 2026-01-21 at 12.29
DKPP Pekalongan Salurkan 33 Alsintan ke Kelompok Tani