RASIKA PEKALONGAN

Advertise

KABAR RASIKA

Audiensi Dukungan BPJS Kesehatan dan Pemerintah Kabupaten Pemalang Wujudkan UHC

Audiensi Dukungan BPJS Kesehatan dan Pemerintah Kabupaten Pemalang Wujudkan UHC

Audiensi Dukungan BPJS Kesehatan dan Pemerintah Kabupaten Pemalang Wujudkan UHC

: Dok. BPJS

Audiensi Deputi Direksi BPJS Kesehatan Wilayah Jawa Tengah dan DIY, Dwi Martiningsih, bersama-sama dengan Plt. Bupati Pemalang, Mansur Hidayat, Kepala Dinas Kesehatan, serta Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Pemalang, tentang pelaksanaan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) untuk mencapai Universal Health Coverage (UHC) di Kabupaten Pemalang.

Deputi Direksi BPJS Kesehatan Wilayah Jawa Tengah dan DIY, Dwi Martiningsih, bersama-sama dengan Plt. Bupati Pemalang, Mansur Hidayat, Kepala Dinas Kesehatan, serta Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Pemalang, mengadakan audiensi, Jumat (28/07).

Audiensi ini membahas tentang pelaksanaan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) untuk mencapai Universal Health Coverage (UHC) di Kabupaten Pemalang.

Dalam audiensi tersebut, Dwi Martiningsih mengapresiasi capaian kepesertaan JKN di Kabupaten Pemalang telah mencapai angka 87,47% dari total jumlah penduduk, yang mencapai 1.560.801 jiwa. Capaian ini menunjukkan kesadaran pemda dan masyarakat tentang pentingnya akses kesehatan yang merata dan terjangkau.

“Kami senang melihat semangat warga Pemalang untuk melindungi diri dan keluarga dengan menjadi peserta JKN. Capaian ini merupakan hasil dari kerja keras pemerintah daerah dan dukungan masyarakat,” ucap Dwi.

Salah satu aspek penting yang dibahas dalam audiensi ini adalah pembiayaan JKN. Menurut perhitungan, Kabupaten Pemalang memiliki potensi anggaran sebesar Rp 32 Miliar dari penerimaan pajak rokok pada tahun 2023 yang dapat dialokasikan untuk pembiayaan JKN.

“Komponen pembiayaan Jaminan Kesehatan Nasional itu berasal dari Pajak Rokok, Dana Alokasi Umum (DAU) bidang Kesehatan, dan Dana Bagi Hasil Cukai Tembakau (DBHCT). Kabupaten Pemalang memiliki potensi anggaran untuk pembiayaan JKN sebesar Rp 32 Miliar dari penerimaan pajak rokok untuk tahun 2023,” jelas Dwi.

Dwi berharap agar Kabupaten Pemalang dapat memperkuat langkah menuju UHC dengan memaksimalkan kontribusi dari penerimaan pajak rokok untuk pembiayaan JKN bagi warga. Jika kontribusi ini tidak tersalurkan minimal 37,5%, maka sisanya akan diambil kembali oleh Kementerian Keuangan.

Tag :

BACA JUGA :

Screenshot (36)
Rayakan Hari Pelanggan Nasional; BPJS Kesehatan Cabang Pekalongan Berikan Apresiasi Kepada Peserta
Screenshot 2024-08-21 123352
Si Balita Adi Selamat dari Luka Bakar Berkat Program Universal Health Coverage Pemalang
Screenshot 2024-08-21 122911
Program UHC Pemalang Selamatkan Tangan Patah Dilam di Saat Kritis
ha
Program JKN Bantu Sukendar Jalani Perawatan Hemodialisa Selama Empat Tahun

TERKINI

Tipiwan
Don't Miss It..!! "Festival Pilihan Nikmat" di Alun-Alun Kajen
KAJEN – Acara “FESTIVAL PILIHAN NIKMAT” di gelar pada hari Sabtu & Minggu ini tanggal 7 & 8 September 2024 di Alun-Alun Kajen, Pekalongan. Akan ada banyak kegiatan yang bisa dinikmati...
WhatsApp Image 2024-09-06 at 16.01
Polres Pekalongan Gelar Tasyakuran Hari Jadi Polwan Ke-76
KAJEN – Memperingati hari jadi Polwan ke-76, Polres Pekalongan menggelar tasyakuran yang dilaksanakan di aula Mapolres, Jumat (06/09). Kegiatan yang digelar secara sederhana tersebut dihadiri oleh Kapolres...
Debu 2
Pabrik Beton Curah Diduga Biang Debu di Bojong
KAJEN – Warga jalan raya Bojong dan pengguna jalan keluhkan adanya polusi udara yang diduga diakibatkan debu akibat aktifitas dari pabrik beton curah (ready mix) yang ada di jalan Bojong – Sragi Desa Sembung...
Screenshot (36)
Rayakan Hari Pelanggan Nasional; BPJS Kesehatan Cabang Pekalongan Berikan Apresiasi Kepada Peserta
Pekalongan, Jamkesnews – Dalam rangka memperingati Hari Pelanggan Nasional yang jatuh pada tanggal 4 September, BPJS Kesehatan Cabang Pekalongan memberikan apresiasi khusus kepada peserta Jaminan...
Screenshot (35)
Integrasi Layanan di Satu Atap, BPJS Kesehatan Hadir di MPP Kota Pekalongan
Pekalongan, Jamkesnews – Dalam upaya meningkatkan kemudahan akses layanan bagi masyarakat, Pemerintah Kota Pekalongan secara resmi meluncurkan Mal Pelayanan Publik (MPP). Kehadiran MPP ini memberikan angin...
Muat Lebih

POPULER

PKS 1
Aksi Borong Partai di Pilbup Pekalongan, Fadia Bikin Koalisi Jumbo?
WhatsApp Image 2024-09-01 at 11.10
4 Tim Basket Melaju ke Tingkat Korem 071
PPP 2
Pilkada 2024, Bakal Terjadi Aksi Borong Partai dan Lawan Tong Kosong?
WhatsApp Image 2024-09-03 at 09.00
Hilang Enam Hari, Lansia Ditemukan Tewas di Kebun
WhatsApp Image 2023-03-21 at 16.43
SPBU Diresmikan, Rest Area 338A Siapkan Konsep One Stop Service

Untuk Kita Semua

Ikuti Kami:

Copyright @ 2023 rasikapekalongan.com  |  All right reserved