Advertise

KABAR RASIKA

“Tukul Arwana” Dinobatkan Sebagai Juara 1 Durian Unggul

“Tukul Arwana” Dinobatkan Sebagai Juara 1 Durian Unggul

“Tukul Arwana” Dinobatkan Sebagai Juara 1 Durian Unggul

(Dok. Prokompim)

KAJEN – Festival Durian Kabupaten Pekalongan yang digelar pada Minggu pagi (14/01/2023) ditutup dengan penampilan artis lokal Pekalongan dan NgatmoMbilung dari Yogyakarta pada Minggu malam di Alun – alun Kajen.

Bupati Pekalongan Fadia Arafiq yang hadir pada kesempatan tersebut menyerahkan berbagai hadiah kepada para Pemenang Lomba Festival Durian 2024, yaitu Lomba Durian Unggul dengan juara 1 yaitu Durian Tukul Arwana (Bapak Taryali, Desa Lolong), juara 2 – Durian Ratusari  (Bapak Mustofa, Desa Pedawang), juara 3 – Durian Rahayu (Ibu Istiqomah, Desa Pedawang), dan juara favorit – Durian Grunggang (Bapak Sahuri, Desa Pungangan).

Bupati juga menyerahkan hadiah kepada pemenang Lomba Gunungan Kecamatan, yaitu Juara 1 – Kec Kandangserang, Juara 2 – Kec. Lebakbarang, Juara 3 – Kec. Doro, Juara Terkompak – Kec. Talun, Juara Terheboh – Kec. Paninggaran, Juara Terunik – Kec. Karanganyar. Para pemenang mendapatkan uang pembinaan dari Pemkab. Pekalongan.

Dalam sambutannya, Fadia yang didampingi Ketua Dekranasda, Ashraf Abu menyatakan bahwa tahun depan gelaran Festival Durian akan ditata lebih baik lagi serta jumlah duriannya akan ditambah lagi.

Diungkapkan Fadia, biasanya pengunjung harus membayar tiket untuk masuk ke festival durian di Lolong tapi tahun ini digratiskan sehingga antusiasme masyarakat sangat luar biasa, bahkan banyak tamu yang datang dari luar daerah. “ Puluhan ribu masyarakat hadir berebut gunungan durian, dan Alhamdulillah sejauh ini tidak memakan korban yang menakutkan, semua itu berkat doanya masyarakat Kabupaten pekalongan, “ ujar Fadia.

Fadia berharap mudah-mudahan tahun ini para petani durian bisa mendapatkan hasil yang maksimal dan panen yang berlimpah ruah. “Durian kita sudah dikenal bukan hanya di tingkat nasional namun sudah di tingkat internasional, diantaranya di Malaysia dan Singapura, dan itu merupakan berkat usaha masyarakat Kabupaten Pekalongan, mudah – mudahan dengan festival ini durian kita semakin dikenal lagi, dan membuat petani kita lebih semangat,” ungkap Fadia.

Tak lupa Fadia menghimbau agar penonton konser musik penutupan festival durian agar menjaga ketertiban, sehingga musik yang ditampilkan dapat dinikmati dengan baik.

Sebelumnya, pada Minggu pagi puluhan ribu orang memadati acara Festival Durian Kabupaten Pekalongan yang tahun 2024 ini digelar untuk pertama kalinya di Alun – alun Kajen. Sebanyak lebih kurang 2000 butir durian dibagikan secara gratis kepada masyarakat yang hadir.

Sumber : Perkompim

Tag :

BACA JUGA :

IMG-20250416-WA0004
Prabu Cup: Ajang Pencarian Bibit Atlet Silat Berprestasi di Kabupaten Pekalongan
IMG-20250415-WA0014
Maling Bonsai Dapat Salam Olahraga
WhatsApp Image 2025-04-15 at 13.46
Sekretariat DPRD Kabupaten Pekalongan Resmi Pindah ke Eks Gedung Bersama di Kajen, Ini Alasannya
1
BPJS Kesehatan Pekalongan Luncurkan Partner JKN, Libatkan Masyarakat Jadi Penggerak Edukasi Program JKN

TERKINI

IMG-20250416-WA0004
Prabu Cup: Ajang Pencarian Bibit Atlet Silat Berprestasi di Kabupaten Pekalongan
KAJEN – Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Pekalongan menggelar kejuaraan pencak silat bertajuk Prabu Cup, yang diikuti oleh 431 atlet dari berbagai perguruan silat di GPU Kajen selama tiga...
IMG-20250415-WA0014
Maling Bonsai Dapat Salam Olahraga
KANGANYAR – Aksi tindak pidana pencurian terjadi di depan UPT perairan Jl. Karangsari Desa Karangsari, Kecamatan Karanganyar, Kabupaten Pekalongan pada Senin, 13 April 2025. Pada kasus pencurian tersebut,...
WhatsApp Image 2025-04-15 at 13.46
Sekretariat DPRD Kabupaten Pekalongan Resmi Pindah ke Eks Gedung Bersama di Kajen, Ini Alasannya
KAJEN – Pasca insiden kebakaran yang melanda gedung Sekretariat DPRD Kabupaten Pekalongan, aktivitas kesekretariatan resmi dipindahkan ke eks Gedung Bersama di Jalan Sindoro No. 1, Kajen. Langkah ini diambil...
1
BPJS Kesehatan Pekalongan Luncurkan Partner JKN, Libatkan Masyarakat Jadi Penggerak Edukasi Program JKN
Dalam upaya memperluas jangkauan edukasi program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dan meningkatkan pemahaman masyarakat, BPJS Kesehatan Cabang Pekalongan meluncurkan program Partner JKN. Program ini menjadikan...
w
BPJS Kesehatan Tanggap Kesehatan, Dukung Program P5 dan PMR di SMA Negeri 1 Batang
Dalam upaya memperkuat kesadaran pentingnya kesehatan sejak dini, BPJS Kesehatan Cabang Pekalongan menunjukkan kepedulian nyata melalui program Organizational Social Responsibility (OSR) Tanggap Kesehatan....
Muat Lebih

POPULER

WhatsApp Image 2025-04-15 at 13.46
Sekretariat DPRD Kabupaten Pekalongan Resmi Pindah ke Eks Gedung Bersama di Kajen, Ini Alasannya
IMG-20250416-WA0004
Prabu Cup: Ajang Pencarian Bibit Atlet Silat Berprestasi di Kabupaten Pekalongan
Tradisi Memandikan Pusaka Keris ( Penjamas Pusaka ): Menjaga Keawetan Warisan Budaya Jawa. Setiap bulan Sura, tradisi memandikan benda pusaka seperti keris atau tombak menjadi momen istimewa bagi para kolektor. Mas Edi Riyanto, seorang pemerhati benda pusaka dan penjamas keris dari Legok Kalong Karangnyar, telah menekuni bidang pusaka ini sejak puluhan tahun lalu.
Penjamas Pusaka, Kemampuan Spesifik Yang Makin Langka
WhatsApp Image 2024-08-08 at 11.23
Ponpes Syarif Hidayatullah Wonopringgo Dapat Hibah Tanah
WhatsApp Image 2023-03-21 at 16.43
SPBU Diresmikan, Rest Area 338A Siapkan Konsep One Stop Service