Advertise

KABAR RASIKA

TOK..!! Tahapan Pemilu 2024 Dimulai

TOK..!! Tahapan Pemilu 2024 Dimulai

TOK..!! Tahapan Pemilu 2024 Dimulai

KPU Kabupaten Pekalongan menggelar Peluncuran Tahapan Pemilu 2024 di aula KPU (14/06/2022)

KAJEN – Dengan ditetapkan Peraturan Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia Nomor 3 Tahun 2022, Ketua KPU Kabupaten Pekalongan menggelar acara nonton bareng Peluncuran Tahapan Pemilu Tahun 2024 yang di mulai pada 14 Juni 2022. Acara nobar ini diselenggarakan di aula KPU Kabupaten Pekalongan Jl. Mandurorejo Kajen dan dihadiri dari unsur Bawaslu, Forkompim, Partai Politik, media dan tamu undangan lainnya pada Selasa (14/06/2022) malam.

Ketua KPU Pekalongan, ABi Rizal manyatakan, pihaknya siap untuk mengikuti rangkaian pemilihan umum di Kabupaten Pekalongan. KPU Kabupaten Pekalongan juga sudah mulai melakukan sosialisasi termasuk mempersiapkan SDM untuk dilakukan pelatihan dan pendataan terhadap pemilih berkelanjuttan sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku. Dengan dimulainya tahapan pemilu 2024 tadi malam, artinya bila dihitung mundur adalah dua puluh bulan yang akan datang rakyat Indonesia akan melakukan pesta demokrasi secara serentak dan terbesar sepanjang sejarah pelaksanaan pemilu di tanah air.

Dengan dimulainya tahapan ini, langkah KPU Kabupaten Pekalongan sendiri, menurut Abi Rizal, dalam waktu dekat pihaknya akan menjalin komunikasi dengan semua pihak dari forkopimda dan juga elemen masyarakat, sosialisasi terhadap partai politik, sehingga masyarakat tahu bahwa tanggal 14 Februari 2024 diadakan pemilu serentak.

Selain itu agenda terdekat dalam tahapan pemilu saat ini adalah pendaftaran partai politik pada 1 – 7 Agustus 2022. Partai-partai baru, partai yang memiliki kursi atau tidak di parlemen semuanya harus didaftarkan ke KPU.

“Walaupun pendaftarannya nanti di pusatkan di KPU RI, sedangkan kami (KPU Kota/Kabupaten) hanya menerima salinan hasil pendaftaran dari KPU RI”, jelas Abi.

Sekretaris Daerah Kabupaten Pekalongan, Julian Akbar yang turut hadir dalam acara peluncuran tahapan pemilu 2024 menyampaikan, Pemerintah Daerah Kabupaten Pekalongan sudah menyiapkan anggaran cadangan mulai tahun 2023 sampai 2024 yang akan mengkover semua kebutuhan penyelenggaraan pilkada di bulan November 2024. Bahkan anggaran cadangan tidak hanya untuk KPU tetapi juga untuk Bawaslu, pengamanan dan pihak-pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan pemilu.

Saat ditanya seberapa besar anggaran cadangan di tahun 2023, Julian menambahkan, pihaknya harus melihat kebutuhan realnya, termasuk pembiayaan dari provinsi karena pilkada di tahun 2024 berbarengan dengan Pilgub dan sebisa mungkin dapat menghemat anggaran.

“Yang pasti kewajiban pemerintah tetep akan dukung terkait dengan penyiapan dana cadangan ini, perda-nya juga sedang kita susun, insya’allah tahun ini selesai sebagai dasar untuk mencadangkan anggaran pilkada”, jelas Julian.

Selain itu KPU bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Pekalongan juga menyiapkan strategi dan anggaran khusus yang berkaitan dengan penyelenggaraan pemilu di daerah rawan bencana, termasuk antisipasinya dengan menggandeng BPBD. KPU Kabupaten Pekalongan sendiri untuk Pilkada tahun 2024 mengajukan anggaran kepada pemerintah daerah sebesar kurang lebih 80 milyar.

“Saya kira kami masih berharap anggaran masih di angka yang sama (dengan pilkada sebelumnya) melihat keterbatasan fiscal pemerintah daerah. Tapi apapun yang terjadi, kami menegaskan (bahwa) pemerintah siap untuk menyediakan anggaran terkait penyelenggaraan pilkada”, pungkas Julian. (GUS)

Tag :

BACA JUGA :

c
Kepala Kantor Imigrasi Pemalang Melantik Lima Orang Pejabat Baru, Ini Daftarnya
B
Penguatan Oleh Kepala Kantor Wilayah, Imigrasi Jawa Tengah Siap Jalin Kekompakan
bpjss22121
BPJS Kesehatan Peduli, Berbagi Kebahagiaan Ramadan Bersama 100 Anak Yatim di Pekalongan
bpjsssssssssssssssssssssssssss
BPJS Kesehatan dan Dinkes Kota PekalonganSiapkanLayanan Optimal untukPemudikLebaran 2025

TERKINI

c
Kepala Kantor Imigrasi Pemalang Melantik Lima Orang Pejabat Baru, Ini Daftarnya
Kepala Kantor Imigrasi Pemalang Ari Widodo melantik 5 (lima) orang Pejabat dalam Jabatan Pengawasan di Lingkungan Kementerian Imigrasi dan Permasyarakatan. Para Pejabat yang dilantik itu tertuang dalam...
B
Penguatan Oleh Kepala Kantor Wilayah, Imigrasi Jawa Tengah Siap Jalin Kekompakan
Semarang – Sebanyak 45 Pejabat Pengawas di lingkungan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Imigrasi Jawa Tengah yang baru dilantik serentak (19/03/2025) mengikuti kegiatan penguatan oleh Kepala Kantor...
bpjss22121
BPJS Kesehatan Peduli, Berbagi Kebahagiaan Ramadan Bersama 100 Anak Yatim di Pekalongan
Dalam semangat berbagi dan kepedulian sosial di bulan Ramadan, BPJS Kesehatan Cabang Pekalongan berkolaborasi dengan Lembaga Amil Zakat, Infaq, dan Shadaqah Al-Ihsan Jawa Tengah (Lazis Jateng). Kolaborasi...
BAGYO
Fakta Dibalik Pengeroyokan Berujung Dugaan Pemerasan
KAJEN – Berita yang beredar mengenai dugaan pemerasan terhadap tiga remaja yang berawal dari perkelahian di lapangan Capgawen Kedungwuni dipastikan tidak benar dan tidak didasarkan pada kronologi kejadian...
Gambar WhatsApp 2025-03-20 pukul 18.15
Tukang Bangunan Meninggal Akibat Tersengat Listrik
WIRADESA – Seorang pekerja bangunan di Kecamatan Wiradesa meninggal dunia saat bekerja. Pasalnya, Suyitno (46) warga Keurahan Mayangan Kecamatan Wiradesa meninggal dunia tersengat listrik ketika sedang...
Muat Lebih

POPULER

SOLAR2
"Ngangsu" Pertalite Pakai Motor, Dua Pelaku Diamankan Polisi
ya
BPJS Kesehatan Gelar Sertifikasi Kompetensi untuk Tingkatkan Layanan Faskes Mitra
BERBAGI
Berbagi Takjil : Sinergi Rasika FM, PWI dan Roti-Qu
DICO2
Mencoba Megono Di Alun-Alun Kajen, Dico : Rasanya Kayak Ada Mistisnya
B
Penguatan Oleh Kepala Kantor Wilayah, Imigrasi Jawa Tengah Siap Jalin Kekompakan