RASIKA PEKALONGAN

Advertise

KABAR RASIKA

Satu Rumah Warga Ludes Dilalap Api, Akibat Tertidur Usai Bakar Sampah

Satu Rumah Warga Ludes Dilalap Api, Akibat Tertidur Usai Bakar Sampah

Satu Rumah Warga Ludes Dilalap Api, Akibat Tertidur Usai Bakar Sampah

Nasib naas menimpa seorang warga desa Luragung Kecamatan Kandangserang Kabupaten Pekalongan. Rumah yang ditinggalinya ludes rata dengan tanah akibat ketiduran saat membakar sampah dibelakang rumahnya, pada hari sabtu (23/04/2022) sekira pukul 13:00 WIB.

Menurut penuturan salah satu anggota keluarga, kakek yang setiap hari menghuni rumah tersebut memang sudah pikun. Sang kakek hendak menghangatkan suhu ruangan yang dingin dengan membakar sampah. Namun karena sudah renta dan pikun, kakek tersebut tertidur. Sampah yang dibakar apinya membesar dan melalap seluruh rumah yang terbuat dari papan kayu.

Beruntung saja salah seorang anak dari si kakek dapat menyelamatkan dirinya dari kobaran api yang dengan cepat meluluh lantakkan bangunan rumahnya. Warga sekitar bahu membahu mematikan kobaran api dengan peralatan seadanya hingga tidak merembet ke rumah warga yang lain.

Mendengar informasi adanya kebakaran rumah warga, ketua DPD Bapera Kabupaten Pekalongan, M Ashraff, meninjau langsung ke lokasi kejadian beserta tim yang juga didampingi dari pihak terkait, Dinas Perkim LH, Dinas Sosial dan Baznas Kabupaten Pekalongan, pada senin (25/04/2022).

Ashraff sengaja mengajak pihak terkait untuk bersama-sama memantau secara langsung ke lokasi agar dapat memberikan bantuan membangun kembali rumah yang terbakar.

“Dan alhamdulillah kita dapat bantuan sebesar Rp. 25 juta itu dari Baznas dan Perkim. Terima kasih kepada pemda yang sudah membantu, mudah-mudahan nanti sehabis lebaran akan membangun kembali rumah yang terbakar ini”, terang Ashraff.

Salah satu perwakilan dari keluarga korban, Ratini (50th), mengaku bersyukur dengan adanya bantuan ini. “Alhamdulillah, saya hatinya plong, lega, terima kasih untuk Bapera dan pihak lainnya yang telah membantu”, jelas Ratini.

Ashraff juga berharap untuk anggota Bapera dan masyarakat sekitar untuk dapat bergotong royong membangun kembali rumah yang terbakar dan menjadi rumah layak huni.

Selain bantuan pembangunan rumah, kasur lipat dan tikar dari pihak terkait, Ashraff juga memberikan bantuan berupa beras dan kebutuhan lain yang dapat dipergunakan untuk kehidupan sehari-hari. (GUS)

Tag :

BACA JUGA :

DAMKAR 1
Kantor KPU Kajen “Terbakar”
SIDANG
Kasus KONI Kabupaten Pekalongan, Lanjut Sidang Pemeriksaan Para Saksi
aeae
BPJS Kesehatan Cabang Pekalongan Perkuat Komitmen Layanan Menuju Indonesia Semakin Sehat
WhatsApp Image 2024-07-24 at 19.26
Lomba Dayung Bemtos Open CUP 2024 Meriah

TERKINI

DAMKAR 1
Kantor KPU Kajen “Terbakar”
  KAJEN – Semua personil KPU berkumpul melingkar di halaman KPU Kabupaten Pekalongan. Mereke secara seksama mendengarkan narasumber menyampaikan materi tentang penanggulangan bencana kebakaran. Selain...
SIDANG
Kasus KONI Kabupaten Pekalongan, Lanjut Sidang Pemeriksaan Para Saksi
  KAJEN – Sidang ke 4 kasus korupsi KONI Kabupaten Pekalongan telah memasuki agenda pembacaan putusan sela oleh Majelis Hakim. Eksepsi dua terdakwa, yaitu Trio Santosa (sekretaris) dan Bagus Wahyu...
aeae
BPJS Kesehatan Cabang Pekalongan Perkuat Komitmen Layanan Menuju Indonesia Semakin Sehat
Memasuki usia ke-56 tahun pada 15 Juli 2024, BPJS Kesehatan terus memperkuat komitmennya untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan dalam rangka mendukung Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)....
WhatsApp Image 2024-07-24 at 19.26
Lomba Dayung Bemtos Open CUP 2024 Meriah
KAJEN – Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq, secara resmi membuka Lomba Dayung Dragon Boat Bemtos Open CUP 2024 dalam rangka Sedekah Laut TPI Jambean Desa Pecakaran, Kecamatan Wonokerto, pada Rabu siang (24/07/2024). Dalam...
WhatsApp Image 2024-07-24 at 11.45
Bupati Fadia dan Forkopimda Lepas Sambut Kapolres Pekalongan
KAJEN – Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq beserta jajaran Forkompimda Kabupaten Pekalongan melaksanakan pelepasan dan penyambutan Kapolres Pekalongan dalam acara Malam Pengantar Tugas dan Penyambutan...
Muat Lebih

POPULER

WhatsApp Image 2024-07-24 at 19.26
Lomba Dayung Bemtos Open CUP 2024 Meriah
WhatsApp Image 2023-03-21 at 16.43
SPBU Diresmikan, Rest Area 338A Siapkan Konsep One Stop Service
WhatsApp Image 2024-07-11 at 07.05
Bupati Fadia bangun Sirkuit Balap Motor
PPP 2
Pilkada 2024, Bakal Terjadi Aksi Borong Partai dan Lawan Tong Kosong?
WhatsApp Image 2024-07-24 at 11.45
Bupati Fadia dan Forkopimda Lepas Sambut Kapolres Pekalongan

Untuk Kita Semua

Ikuti Kami:

Copyright @ 2023 rasikapekalongan.com  |  All right reserved