Advertise

KABAR RASIKA

Keluarga Riyanti Bersyukur Kesetaraan Perlakuan dalam Pelayanan BPJS Kesehatan Pemerintah

Keluarga Riyanti Bersyukur Kesetaraan Perlakuan dalam Pelayanan BPJS Kesehatan Pemerintah

Keluarga Riyanti Bersyukur Kesetaraan Perlakuan dalam Pelayanan BPJS Kesehatan Pemerintah

Keluarga Riyanti Bersyukur Kesetaraan Perlakuan dalam Pelayanan BPJS Kesehatan Pemerintah

Kondisi sakit yang tak terduga dapat muncul kapan saja dan pada siapa saja. Misalnya saja Riyanti (55) yang tiba-tiba mengalami masalah serius dengan sarafnya setelah bangun tidur. Awalnya, dia berpikir bahwa rasa sakit tersebut mungkin akan mereda dengan sendirinya seiring berjalannya waktu, tetapi ternyata, sakitnya semakin parah. Kejadian ini membuat Bahrul Ulum (34), anak dari Riyanti harus membawanya ke IGD Rumah Sakit untuk mendapatkan pertolongan segera.

“Ketika ibu saya mengalami sakit di lehernya setelah bangun tidur, kami sangat khawatir. Tidak ada yang tahu apa yang terjadi. Kami memutuskan untuk membawanya ke RS Budi Rahayu. Ketika kami tiba di IGD rumah sakit hanya perlu menunjukkan KTP Ibu. Tidak ada biaya yang diminta, dan kami langsung dilayani dengan cepat,” cerita Bahrul.

Riyanti merupakan peserta JKN dari segmen Penerima Bantuan Iuran (PBI). Penghidupan keluarganya bergantung pada penjualan makanan. Ia adalah salah satu tulang punggung keluarganya dan memiliki usaha kecil-kecilan untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari.

Namun, sakit yang dideritanya telah membuatnya tidak dapat menjalankan aktivitas tersebut. Suaminya mencoba untuk menggantikan pekerjaannya dengan menjual minuman, tetapi penghasilan yang diperoleh dari penjualan minuman tidak sebanding dengan pendapatan yang biasanya dihasilkan oleh Riyanti.

Ketika menghadapi situasi medis yang mendesak, Riyanti merasa bersyukur telah terdaftar sebagai peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). Kepesertaan ini membuatnya tidak perlu khawatir tentang biaya perawatan kesehatan. Dalam kondisi darurat seperti ini, kehadiran program JKN memberikan harapan dan bantuan finansial yang sangat dibutuhkan.

“Saya merasa sangat bersyukur memiliki kepesertaan BPJS Kesehatan Pemerintah. Ini memberikan kami rasa aman dan ketenangan, terutama dalam situasi darurat seperti ini. Kami tidak perlu khawatir tentang biaya perawatan kesehatan yang mungkin sangat mahal. Apalagi ini saya harus melakukan tindakan operasi,” ungkap Riyanti dengan syukur

Pelayanan medis yang baik dan tanpa adanya biaya telah membantu keluarga Riyanti dalam menghadapi situasi yang sulit ini. Mereka tidak perlu khawatir tentang masalah administrasi atau biaya kesehatan tambahan, sehingga dapat fokus sepenuhnya pada pemulihan Riyanti. Salah satu hal yang paling mengesankan dari pengalaman keluarga Riyanti di RS Budi Rahayu adalah kesetaraan perlakuan antara peserta JKN dan pasien umum.

“Kami sangat senang melihat bahwa tidak ada perbedaan dalam perlakuan antara pasien BPJS dan pasien umum di rumah sakit ini. Semua pasien diberikan perawatan yang sama baiknya. Di rumah sakit ini, tidak ada diskriminasi perlakuan, semua pasien diberikan perawatan yang setara dan berkualitas meskipun kepesertaan JKN ibu saya BPJS Kesehatan pemerintah,” ungkap Bahrul dengan haru.

Hal ini sangat penting karena seringkali ada anggapan bahwa peserta JKN dapat mengalami diskriminasi dalam pelayanan kesehatan. Namun, pengalaman keluarga Riyanti membuktikan sebaliknya. Semua pasien diberikan perawatan yang sama tanpa memandang jenis kepesertaan asuransi kesehatan mereka.

Setelah beberapa hari dirawat inap dan menjalani serangkaian pemeriksaan lanjutan, dokter di RS Budi Rahayu memutuskan bahwa Riyanti memerlukan operasi untuk mengatasi masalah saraf terjepitnya. Operasi ini merupakan langkah medis yang penting untuk memastikan pemulihan yang optimal bagi pasien.

“Saat ini, kami sedang dalam proses persiapan untuk operasi ibu saya. Kami berharap operasinya berjalan lancar dan memberikan hasil yang baik. Kami juga ingin mengucapkan terima kasih kepada BPJS Kesehatan dan seluruh tim medis di RS Budi Rahayu yang telah memberikan perawatan yang sangat baik bagi ibu kami. Saya berharap operasi ibu berjalan lancar dan tanpa komplikasi. Semoga ibu kami segera pulih dan dapat kembali ke kehidupan normalnya dengan segera,“ tutup Bahrul dengan harapan.

Tag :

BACA JUGA :

Gambar WhatsApp 2025-03-13 pukul 11.54
Fadia - Sukirman Tinjau Pasar Tradisional Jelang Lebaran 2025
Gambar WhatsApp 2025-03-10 pukul 18.19
Police Goes to School Kunjungi SMAN 1 Kajen
image002 (1)
JKN Bantu Kesembuhan Suami, Nur Hayati Tak Lagi Menunggak Iuran
image002
Akses JKN Makin Mudah, Warga Randudongkal Apresiasi Layanan BPJS Kesehatan Keliling

TERKINI

IMG-20250314-WA0009
Markas Gangster Digerebek Polisi
KAJEN – Mendapat keluhan warga melalui Direct Message (DM) di akun media sosialnya, Polsek Wiradesa langsung mengambil respon cepat. Keluhan warga ini berisi adanya kegiatan sekelompok pemuda yang meresahkan...
Gambar WhatsApp 2025-03-13 pukul 11.54
Fadia - Sukirman Tinjau Pasar Tradisional Jelang Lebaran 2025
KAJEN – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 2025, Bupati Pekalongan Fadia Arafiq dan Wakil Bupati Sukirman melakukan peninjauan ke Pasar Kesesi dan Pasar Wiradesa pada Kamis (13/03/2025). Kunjungan ini bertujuan...
RESES
Reses Wakil Ketua DPRD Pekalongan, Ahmad Ridhowi: Pencegahan Banjir Jadi Prioritas Utama
KAJEN – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan dari Fraksi PAN, Ahmad Ridhowi, menggelar reses di Desa Pesanggrahan, Kecamatan Wonokerto. Dalam kegiatan yang dihadiri oleh warga daerah pesisir Kabupaten...
Gambar WhatsApp 2025-03-10 pukul 18.19
Police Goes to School Kunjungi SMAN 1 Kajen
KAJEN– Police Goes to School, Kasat Lantas Polres Pekalongan AKP Rony Hidayat, S.H menjadi pembina upacara di SMAN 1 Kajen, Senin (10/02/2025). Hadir dalam kegiatan tersebut, Kaurmintu Satlantas Polres...
IMG-20250307-WA0045
Puluhan Botol Ciu Diamankan Polisi
KAJEN – Sat Samapta Polres pekalongan mengamankan puluhan botol ciu, hasil dari kegiatan Kepolisian yang dioptimalkan. Disamping itu, kegiatan ini dalam rangka Operasi Pekat Candi 2025 guna mendukung kondusifitas...
Muat Lebih

POPULER

WhatsApp Image 2023-03-21 at 16.43
SPBU Diresmikan, Rest Area 338A Siapkan Konsep One Stop Service
IMG-20250314-WA0009
Markas Gangster Digerebek Polisi
WhatsApp Image 2023-11-29 at 12.21
Telan Rp. 4.7 Milyar, Pembangunan Alun-Alun Kajen Molor
WhatsApp Image 2024-01-25 at 16.14
Pasar Desa Mrican Berdiri Tanpa Koordinasi, Kades Mrican Buka Suara
FATIROH
Bupati Fadia Diisukan Berangkat Haji Melalui TPHD, Ini Penjelasannya