Advertise

KABAR RASIKA

Bupati : Pabrik Harus Peka dan Peduli Lingkungan

Bupati : Pabrik Harus Peka dan Peduli Lingkungan

Bupati : Pabrik Harus Peka dan Peduli Lingkungan

BUARAN – Keberadaan beberapa perusahaan di tengah-tengah masyarakat di wilayah desa Watusalam Kecamatan Buaran, dinilai tak berdampak banyak bagi warga sekitar, hal ini dibuktikan dengan tidak adanya perhatian serius pihak perusahaan terhadap kondisi masyarakat.

Hal tersebut disampaikan Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq, saat menghadiri acara halal bi halal dan santunan anak yatim piatu yang digelar oleh pengusaha dan stakeholder desa Watusalam (11/05/2022)

Bupati dalam sambutannya menyampaikan, perusahaan yang meraup keuntungan agar memperhatikan masyarakat di lingkungannya. Karena, dengan adanya tanggung jawab sosial dan lingkungan perusahaan dapat bermanfaat untuk masyarakat. Minimal dengan membangun kemitraan dan pembangunan masyarakat sekitar dapat lebih maju dan berkembang.

Bupati menambahkan, pihaknya membuka investasi sebesar-besarnya namun perlindungan sosial harus diperhatikan terutama kemanfaatan bagi warga sekitar,

“Punya pabrik tapi gak bermanfaat untuk warga desanya itu menurut saya percuma, saya sebagai bupati aja tidak pernah minta apapun, tidak pernah memberatkan serupiahpun, saya hanya minta perhatikan dimana anda mencari uang ya minimal desanya diperhatikan. Kalau tidak bermanfaat ya percuma”, tandas Fadia.

Agenda halal bi halal yang digagas oleh Desa Watusalam ini bertempat di Watusalam River Cafe yang merupakan BUMDes milik desa setempat.

Fadia mengapresiasi dengan adanya usaha milik desa Watusalam yang telah berkembang dengan baik. Fadia berharap dapat dijadikan contoh bagi desa-desa lain di kota Santri.

Sementara itu Kepala Desa Watusalam, Herudiyanto mengatakan, kunjungan Bupati ke wilayahnya dijadikan momentum yang baik untuk bersinergi dengan pemerintah daerah Kabupaten Pekalongan.

“Kita ingin menjalin komunikasi yang lebih baik, artinya kedepan mungkin kita menyampaikan kepada Bupati hal-hal yang belum terakomodasi dapat tersentuh”, pungkasnya.(GUS)

Tag :

BACA JUGA :

RS 01
RS HA. Zaky Djunaid Gelar Komunikasi FKTP dan Mitra Kerja Guna Tingkatkan Semangat Pelayanan Kesehatan Yang Profesional
IMG-20250206-WA0012
Polisi Razia Cafe Jualan Miras
IMG-20250205-WA0021
Pamit Mandi, Ditemukan Gantung Diri
bpjskes 050225
Dukung Gaya Hidup Berkelanjutan, BPJS Kesehatan Sosialisasikan Program JKN di SMAN 1 Batang

TERKINI

RS 01
RS HA. Zaky Djunaid Gelar Komunikasi FKTP dan Mitra Kerja Guna Tingkatkan Semangat Pelayanan Kesehatan Yang Profesional
KOTA PEKALONGAN – Sabtu, 8 Februari 2025 RS HA. Zaky Djunaid menggelar kegiatan rutin silaturahmi Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) dengan DPP Mitra Kerja Rumah Sakit HA Zaky Djunaid di aula lt....
IMG-20250206-WA0012
Polisi Razia Cafe Jualan Miras
KAJEN – Anggota Sat Samapta Polres Pekalongan melaksanakan kegiatan operasi pekat dalam rangka kegiatan Kepolisian yang dioptimalkan untuk mendukung kondusifitas keamanan di wilayah hukum Polres...
IMG-20250205-WA0021
Pamit Mandi, Ditemukan Gantung Diri
KEDUNGWUNI – Seorang warga Kelurahan Kedungwuni Timur, Kecamatan Kedungwuni, Kabupaten Pekalongan ditemukan meninggal dunia dalam kondisi gantung diri di kamar mandi rumahnya. Peristiwa tersebut diketahui...
bpjskes 050225
Dukung Gaya Hidup Berkelanjutan, BPJS Kesehatan Sosialisasikan Program JKN di SMAN 1 Batang
Gaya hidup berkelanjutan menjadi salah satu fokus utama dalam upaya menciptakan generasi yang sehat dan sadar lingkungan. Dalam rangka mewujudkan hal tersebut, BPJS Kesehatan Cabang Pekalongan mengadakan...
WhatsApp Image 2025-02-04 at 15.17
Komisi D DPRD Kabupaten Pekalongan Gelar RDP dengan STAIKAP
KAJEN ‐ Komisi D DPRD Kabupaten Pekalongan menggelar rapat dengar pendapat dengan Sekolah Tinggi Agama Islam Ki Ageng Pekalongan (STAIKAP) pada Selasa, 04/02/2025. Rapat ini bertujuan untuk membangun silaturahmi...
Muat Lebih

POPULER

IMG-20250206-WA0012
Polisi Razia Cafe Jualan Miras
WhatsApp Image 2024-09-04 at 14.48
Diduga Masalah Ekonomi, Warga Winduaji Nekat Gantung Diri
KYAI 2
Halaqoh Ulama Pekalongan Sebagai Bentuk Dukungan Kiyai Kepada Fadia-Sukirman
KPU REKAPITULASI
Ini Hasil Real Count Pemilihan Bupati Pekalongan
WhatsApp Image 2022-08-24 at 16.48
Konflik Rest Area 338A Makin Memanas