Advertise

KABAR RASIKA

DPR RI dan Dinsos Pantau Langsung Penyaluran BLT

DPR RI dan Dinsos Pantau Langsung Penyaluran BLT

DPR RI dan Dinsos Pantau Langsung Penyaluran BLT

Siwalan – Panas sinar matahari tidak mengendurkan semangat para warga, untuk mendapatkan bantuan langsung tunai (BLT) bahan bakar minyak (BBM). Tidak mengenal usia, baik tua ataupun muda rela membuat barisan antrean yang mengular panjang, di luar aula Kantor Kecamatan Siwalan Kabupaten Pekalongan, Jumat (16/09/2022).

Untuk memastikan ketertiban warga, beberapa petugas kepolisian, TNI dan staf kecamatan berjaga tepat di depan pintu masuk aula, mengatur giliran warga yang diperbolehkan masuk ke aula.

Kepala Dinas Sosial Kabupatren Pekalongan, Yudi Himawan menyampaikan, penyaluran BLT BBM kali ini diberikan dalam wujud uang tunai, untuk mendukung daya beli masyarakat di tengah kenaikan harga BBM. Dalam kesempatan itu juga hadir anggota DPR RI dari Komisi VIII, MF Nurhuda Y yang secara langsung memantau pembagian bantuan langsung tunai untuk memastikan masyarakat yang menerima benar-benar sesuai daftar dan tepat sasaran.

Nurhuda mengapresiasi kepada pemerintah yang telah menyalurkan BLT BBM sebagai kompensasi kenaikan harga BBM. Sehingga tugas dan kewenangan DPR melakukan proses pengawasan untuk memastikan penyaluran bantuan ini tepat sasaran.

“Tadi saya sudah melihat di lapangan, wawancara dengan warga dan mereka memang terdaftar dalam daftar terpadu kesejahteraan social dan tepat sasaran. Yang kedua jumlah sudah sesuai”, terang Nurhuda.

Nurhuda menambahkan, Data Terpadu Kesejahteraan Social (DTKS) masih perlu di evaluasi lebih lanjut. Karena data tersebut disusun oleh Kementrian Sosial berdasarkan usulan dari tingkat desa, namun masih banyak keluhan dari Kepala Desa kepada dirinya karena usulan warga yang memang layak mendapatkan bantuan namun usulan nama tersebut tidak muncul dalam DTKS.

Seperti diberitakan sebelumnya, sebanyak 77.646 warga Kabupaten Pekalongan masuk data Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bantuan Langsung Tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM). Adapun bantuan tersebut sudah mulai didistribusikan kepada penerima di masing masing wilayah hingga bulan Desember mendatang (GUS)

Tag :

BACA JUGA :

Gambar WhatsApp 2024-11-19 pukul 18.09
Logistik Pilkada 2024 Mulai Didistribusikan
W
Sering Rawat Inap, Program JKN Jadi Penyelamat Anak Tanti
s
Mengenal JKN Lebih Dekat, SMA Negeri 1 Batang Kunjungi BPJS Kesehatan Pekalongan dalam Program P5
PWI 1
PWI Kab. Pekalongan Sukses Gelar Konfercab. Ke-3

TERKINI

SUMAR 2
Tak Netral di Pilkada, TNI/Polri dan Pejabat Daerah Bisa Dipidana
KAJEN – Mahkamah Konstitusi (MK) baru saja mengeluarkan putusan penting yang mengatur sanksi pidana bagi pejabat daerah, anggota TNI, dan Polri yang terbukti tidak netral dalam pilkada. Putusan MK...
BOLONE 1
Bolone Mase Kab. Pekalongan Dukung Fadia - Sukirman dan Luthfi - Yasin
KAJEN – Ratusan relawan yang tergabung dalam Bolone Mase Kabupaten Pekalongan secara penuh memberikan dukungan untuk kemenangan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Fadia – Sukirman dan Pemilihan...
Gambar WhatsApp 2024-11-19 pukul 18.09
Logistik Pilkada 2024 Mulai Didistribusikan
KRAKSAAN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pekalongan mulai melakukan distribusi logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada);2024 ke 19 Kecamatan, Rabu (20/11/2024) dari gudang logistik di Karanganyar. Pelepasan...
W
Sering Rawat Inap, Program JKN Jadi Penyelamat Anak Tanti
Rasika Pekalongan, Sudah lebih dari belasan kali Muhammad Al Fatih (5) harus dibawa ke rumah sakit dalam tiga tahun terakhir. Dia didiagnosa mengalami infeksi paru-paru dan asma, namun seluruh biaya ditanggung...
s
Mengenal JKN Lebih Dekat, SMA Negeri 1 Batang Kunjungi BPJS Kesehatan Pekalongan dalam Program P5
Rasika Pekalongan, SMA Negeri 1 Batang mengadakan kunjungan edukatif ke Kantor BPJS Kesehatan Cabang Pekalongan sebagai bagian dari Program Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Kegiatan ini...
Muat Lebih

POPULER

BOLONE 1
Bolone Mase Kab. Pekalongan Dukung Fadia - Sukirman dan Luthfi - Yasin
Gambar WhatsApp 2024-11-19 pukul 18.09
Logistik Pilkada 2024 Mulai Didistribusikan
RICUH
Ricuh di Debat Publik, Eran : Saya Tidak Pernah Melakukan Pemukulan
PWI 1
PWI Kab. Pekalongan Sukses Gelar Konfercab. Ke-3
WhatsApp Image 2024-11-16 at 12.01
PWI Gelar Orientasi Wartawan, Pjs Bupati Tekankan Profesionalisme