KAJEN – Ratusan tukang becak dan paguyuban ojek pangkalan melakukan konvoi dari pasar induk Kajen sampai alun-alun Kajen. Aksi mereka ini sebagai bentuk dukungan kepada Gibran yang maju sebagai cawapres mendampingi Prabowo, Jumat (26/01/2024) siang.
Seusai melakukan konvoi, sesampainya di alun-alun Kajen para tukang becak dan ojek pangkalan melakukan deklarasi mendung pasangan cawapres Prabowo-Gibran dan berharap menang satu putaran.
Penarik becak Nur Arinadin warga Kebongagung, Kecamatan Kajen menceritakan, ia mendukung Prabowo-Gibran karena suka gaya Prabowo yang tegas.
“Saya suka pemimpin kayak Pak Prabowo yang tegas dan keras. Karena militer, mas Gibran baik, ada unsurnya Pak Jokowi. Jadi, kita mendukung sepenuhnya.”
“Harapannya, ya, seperti ayahnya lah. Mudah-mudahan sampai pada tujuan ayahnya apa, tercapai cita-citanya,” kata Penarik becak Nur Arinadin warga Kebongagung, Kecamatan Kajen.
Sementara itu, Koordinator relawan bolone Mase Kabupaten Pekalongan Aap Pratama mengatakan, bahwa paguyuban tukang becak dan ojek pengkolan deklarasi memenangkan capres-cawapres Prabowo-Gibran untuk satu putaran.
“Saat deklarasi kita tanpa knalpot brong. Kita taat aturan. Untuk target di Kabupaten, ia menargetkan 60 persen suara untuk Prabowo-Gibran”, pungkasnya. (GUS)