Advertise

KABAR RASIKA

30 Personil Polres Pekalongan dan Jajarannya Dapatkan Penghargaan

30 Personil Polres Pekalongan dan Jajarannya Dapatkan Penghargaan

30 Personil Polres Pekalongan dan Jajarannya Dapatkan Penghargaan

Kajen – Sebanyak 30 personil Polres Pekalongan dan jajarannya mendapatkan penghargaan dari Kapolres Pekalongan AKBP Dr. Arief Fajar Satria, S.H., S.I.K., M.H. Pelaksanaan pemberian penghargaan dilaksanakan di halaman Mapolres Pekalongan saat apel pagi, Senin (07/11).

AKBP Arief dalam kesempatan tersebut mengucapkan terima kasih kepada anggotanya yang telah memberikan kontribusi yang baik kepada institusi Polri khususnya di Polres Pekalongan.

Menurutnya, Pemberian penghargaan kepada anggota atas jasa dan prestasi dalam berdinas dapat menumbuhkan rasa kebanggaan, penghormatan dan sikap tauladan serta motivasi dalam bekerja. Hal tersebut dapat menjadi contoh positif bagi anggota lain agar terus termotivasi dalam melaksanakan tugas di lapangan.

“Dengan dilaksanakan pemberian penghargaan ini, dapat menjadikan motivasi bagi anggota yang lain untuk meningkatkan kinerja khususnya dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat sehingga Polri makin dicintai oleh masyarakat,” ujarnya.

Kapolres berharap pemberian penghargaan ini bukan hanya sebagai simbol apresiasi, namun juga sebagai pengingat diri untuk terus berkontribusi lebih, dalam tugas pokok memberikan pengabdian dan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

“Kotori tangan kalian dengan kebaikan dan keikhlasan,” tegas AKBP Arief.

Ke 30 personil tersebut diantaranya Aipda Arif Mayyudha, Brigadir Mediska Nurikasari P, Briptu Rizadayani Agnisa, Briptu Anas Subekti, Briptu Wiwit Alfian, Bripda Alex Budi Boga, Bripka M. Fahrul Mubarok, Brigadir Eksan Setiawan yang telah mengungkap kasus pencabulan di Desa Kutosari Kec. Doro.

Aipda Rohmat Slamet, Aipda Indarmawan Sunardo, Bripka Nasrul Sani, Bripka Agus Susianto, Brigadir Prayudha Iskandar, Briptu Rudi Purgiyanto, Aipda Anton Purnomo, Briptu M. Irwan Setiyarto serta Briptu Setyo Abdilah yang telah mengungkap kasus curas atau percobaan pembunuhan di Kel. Pekajangan Kec. Kedungwuni.

Kemudian, Bripka Heru Purnomo, Bripka Widayat Ibnu Rifai, Bripda Arif Wiharyanto yang telah mengungkap kasus curanmor di rumah kos sekertariat PMII RTIK Universitas Negeri KH. Abdurahman Wahid Desa Wangandowo Kec. Bojong.

Ipda Bagus Prakoso dan Bripka Purwanto karena kinerja, dedikasi, loyalitas dan inisiatif membantu masyarakat sehingga menciptakan situasi kamtibmas khususnya kamseltibcarlantasyang berdampak positif bagi Polri maupun masyarakat.

Selanjutnya, Aipda Hendri M.R, Briptu Erlin Harsono, Bripka Sukirno, Bripka Angesti Waluyo, Bripka Sugito, Bripka Teguh Widodo, Bripka Widodo dan Briptu Tri Wahyu Ika Juli Arianto karena kinerja, dedikasi, loyalitas dan inisiatif membantu, mendorong, mengarahkan dan menggerakkan masyarakat untuk berperan aktif menciptakan situasi kamtibmas sehingga meningkatkan kualitas pelayanan Polri kepada masyarakat.

Sumber : Humas Res PKL

Tag :

BACA JUGA :

Gambar WhatsApp 2025-03-13 pukul 11.54
Fadia - Sukirman Tinjau Pasar Tradisional Jelang Lebaran 2025
Gambar WhatsApp 2025-03-10 pukul 18.19
Police Goes to School Kunjungi SMAN 1 Kajen
image002 (1)
JKN Bantu Kesembuhan Suami, Nur Hayati Tak Lagi Menunggak Iuran
image002
Akses JKN Makin Mudah, Warga Randudongkal Apresiasi Layanan BPJS Kesehatan Keliling

TERKINI

IMG-20250314-WA0009
Markas Gangster Digerebek Polisi
KAJEN – Mendapat keluhan warga melalui Direct Message (DM) di akun media sosialnya, Polsek Wiradesa langsung mengambil respon cepat. Keluhan warga ini berisi adanya kegiatan sekelompok pemuda yang meresahkan...
Gambar WhatsApp 2025-03-13 pukul 11.54
Fadia - Sukirman Tinjau Pasar Tradisional Jelang Lebaran 2025
KAJEN – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 2025, Bupati Pekalongan Fadia Arafiq dan Wakil Bupati Sukirman melakukan peninjauan ke Pasar Kesesi dan Pasar Wiradesa pada Kamis (13/03/2025). Kunjungan ini bertujuan...
RESES
Reses Wakil Ketua DPRD Pekalongan, Ahmad Ridhowi: Pencegahan Banjir Jadi Prioritas Utama
KAJEN – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan dari Fraksi PAN, Ahmad Ridhowi, menggelar reses di Desa Pesanggrahan, Kecamatan Wonokerto. Dalam kegiatan yang dihadiri oleh warga daerah pesisir Kabupaten...
Gambar WhatsApp 2025-03-10 pukul 18.19
Police Goes to School Kunjungi SMAN 1 Kajen
KAJEN– Police Goes to School, Kasat Lantas Polres Pekalongan AKP Rony Hidayat, S.H menjadi pembina upacara di SMAN 1 Kajen, Senin (10/02/2025). Hadir dalam kegiatan tersebut, Kaurmintu Satlantas Polres...
IMG-20250307-WA0045
Puluhan Botol Ciu Diamankan Polisi
KAJEN – Sat Samapta Polres pekalongan mengamankan puluhan botol ciu, hasil dari kegiatan Kepolisian yang dioptimalkan. Disamping itu, kegiatan ini dalam rangka Operasi Pekat Candi 2025 guna mendukung kondusifitas...
Muat Lebih

POPULER

WhatsApp Image 2023-03-21 at 16.43
SPBU Diresmikan, Rest Area 338A Siapkan Konsep One Stop Service
RESES
Reses Wakil Ketua DPRD Pekalongan, Ahmad Ridhowi: Pencegahan Banjir Jadi Prioritas Utama
IMG-20250314-WA0009
Markas Gangster Digerebek Polisi
WhatsApp Image 2024-10-07 at 13.58
ODGJ Mengamuk Bawa Sajam Diamankan Polisi
ilustrasi-studi-tour
Soal Study Tour, Bupati Fadia : Study Tour Tidak Wajib