Advertise

KABAR RASIKA

2 Pelaku Curanmor di Petungkriyono Diamankan Polisi

2 Pelaku Curanmor di Petungkriyono Diamankan Polisi

2 Pelaku Curanmor di Petungkriyono Diamankan Polisi

Dua pelaku curanmor yang ditangkap warga dan selanjutnya diamankan petugas dari Polres Pekalongan (dok. Humas)

KAJEN – Dua pelaku pencurian kendaraan bermotor di wilayah Petungkriyono berhasil diamankan Polres Pekalongan. Kedua tersangka yakni MA (25) warga Desa Banyurip Kecamatan Pekalongan Selatan Kota Pekalongan dan AA (33) warga Desa Pacar Kecamatan Tirto Kota Pekalongan tertangkap tangan melakukan pencurian sepeda motor di Desa Tlogohendro Kecamatan Petungkriyono, Kabupaten Pekalongan, Selasa (5/11/24).

Kapolres Pekalongan AKBP Doni Prakoso Widamanto, S.I.K. melalui Kasubsi Penmas Sihumas Iptu Suwarti, S.H. saat konferensi pers mengungkapkan, kedua pelaku melakukan pencurian terhadap sepeda motor Honda Beat milik Slamet Karono (50) yang saat itu sedang di parkir di pinggir jalan.

Dijelaskannya, saat itu Selasa siang korban mengendarai sepeda motornya dengan membawa rumput pakan ternak sapi untuk dibawa ke kandang sapi di Desa Kasimpar Kecamatan Petungkriyono. Setelah memarkirkan kendaraannya, korban kemudian turun menuju kandang yang berjarak sekitar 50 meter dari jalan. Tak berselang lama, korban mendengar suara kendaraannya dan segera berlari menuju ke lokasi kendaraan miliknya.

“Korban melihat sepeda motornya dibawa oleh 2 pelaku, korban kemudian meminta tolong kepada warga dan berusaha mengejar pelaku,” ujar Iptu Warti.

Dalam pengejaran warga sekitar 3 km dr TKP di Desa Tlogohendro, salah satu pelaku yakni MA terjatuh dan berusaha melarikan diri ke arah perkebunan, sementara pelaku AA yang mengendarai sepeda motor milik korban, diamankan oleh warga.

Warga juga berusaha mencari MA, dan akhirnya berhasil ditemukan. Kedua pelaku selanjutnya diserahkan ke Polsek Petungkriyono.

“Modus dari pelaku ini, mengambil kendaraan korban yang sedang terparkir di tepi jalan, yang mana kondisi kunci kontak kendaraan masih terpasang,” imbuh Kasubsi Penmas,

Kedua pelaku beserta barang bukti yang diamankan oleh Unit Reskrim Polsek Petungkriyono selanjutnya dilimpahkan ke Polres Pekalongan guna penyidikan lebih lanjut.

Sumber : Humas Polres Pekalongan

Tag :

BACA JUGA :

Gambar WhatsApp 2024-11-19 pukul 18.09
Logistik Pilkada 2024 Mulai Didistribusikan
W
Sering Rawat Inap, Program JKN Jadi Penyelamat Anak Tanti
s
Mengenal JKN Lebih Dekat, SMA Negeri 1 Batang Kunjungi BPJS Kesehatan Pekalongan dalam Program P5
PWI 1
PWI Kab. Pekalongan Sukses Gelar Konfercab. Ke-3

TERKINI

BOLONE 1
Bolone Mase Kab. Pekalongan Dukung Fadia - Sukirman dan Luthfi - Yasin
KAJEN – Ratusan relawan yang tergabung dalam Bolone Mase Kabupaten Pekalongan secara penuh memberikan dukungan untuk kemenangan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Fadia – Sukirman dan Pemilihan...
Gambar WhatsApp 2024-11-19 pukul 18.09
Logistik Pilkada 2024 Mulai Didistribusikan
KRAKSAAN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pekalongan mulai melakukan distribusi logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada);2024 ke 19 Kecamatan, Rabu (20/11/2024) dari gudang logistik di Karanganyar. Pelepasan...
W
Sering Rawat Inap, Program JKN Jadi Penyelamat Anak Tanti
Rasika Pekalongan, Sudah lebih dari belasan kali Muhammad Al Fatih (5) harus dibawa ke rumah sakit dalam tiga tahun terakhir. Dia didiagnosa mengalami infeksi paru-paru dan asma, namun seluruh biaya ditanggung...
s
Mengenal JKN Lebih Dekat, SMA Negeri 1 Batang Kunjungi BPJS Kesehatan Pekalongan dalam Program P5
Rasika Pekalongan, SMA Negeri 1 Batang mengadakan kunjungan edukatif ke Kantor BPJS Kesehatan Cabang Pekalongan sebagai bagian dari Program Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Kegiatan ini...
PWI 1
PWI Kab. Pekalongan Sukses Gelar Konfercab. Ke-3
KAJEN – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten telah sukses menggelar Koneferensi Cabang (Konfercab) ke-3 di salah satu hotel di Pekalongan (15/11/2024) sore. Dalam konfercab tersebut secara...
Muat Lebih

POPULER

Gambar WhatsApp 2024-11-19 pukul 18.09
Logistik Pilkada 2024 Mulai Didistribusikan
RICUH
Ricuh di Debat Publik, Eran : Saya Tidak Pernah Melakukan Pemukulan
PWI 1
PWI Kab. Pekalongan Sukses Gelar Konfercab. Ke-3
WhatsApp Image 2024-06-05 at 15.09
Menyusut, Segini Perkiraan Jumlah TPS untuk Pilkada Kabupaten Pekalongan 2024
WhatsApp Image 2024-11-16 at 12.01
PWI Gelar Orientasi Wartawan, Pjs Bupati Tekankan Profesionalisme