Advertise

KABAR RASIKA

2 Pelaku Curanmor di Petungkriyono Diamankan Polisi

2 Pelaku Curanmor di Petungkriyono Diamankan Polisi

2 Pelaku Curanmor di Petungkriyono Diamankan Polisi

Dua pelaku curanmor yang ditangkap warga dan selanjutnya diamankan petugas dari Polres Pekalongan (dok. Humas)

KAJEN – Dua pelaku pencurian kendaraan bermotor di wilayah Petungkriyono berhasil diamankan Polres Pekalongan. Kedua tersangka yakni MA (25) warga Desa Banyurip Kecamatan Pekalongan Selatan Kota Pekalongan dan AA (33) warga Desa Pacar Kecamatan Tirto Kota Pekalongan tertangkap tangan melakukan pencurian sepeda motor di Desa Tlogohendro Kecamatan Petungkriyono, Kabupaten Pekalongan, Selasa (5/11/24).

Kapolres Pekalongan AKBP Doni Prakoso Widamanto, S.I.K. melalui Kasubsi Penmas Sihumas Iptu Suwarti, S.H. saat konferensi pers mengungkapkan, kedua pelaku melakukan pencurian terhadap sepeda motor Honda Beat milik Slamet Karono (50) yang saat itu sedang di parkir di pinggir jalan.

Dijelaskannya, saat itu Selasa siang korban mengendarai sepeda motornya dengan membawa rumput pakan ternak sapi untuk dibawa ke kandang sapi di Desa Kasimpar Kecamatan Petungkriyono. Setelah memarkirkan kendaraannya, korban kemudian turun menuju kandang yang berjarak sekitar 50 meter dari jalan. Tak berselang lama, korban mendengar suara kendaraannya dan segera berlari menuju ke lokasi kendaraan miliknya.

“Korban melihat sepeda motornya dibawa oleh 2 pelaku, korban kemudian meminta tolong kepada warga dan berusaha mengejar pelaku,” ujar Iptu Warti.

Dalam pengejaran warga sekitar 3 km dr TKP di Desa Tlogohendro, salah satu pelaku yakni MA terjatuh dan berusaha melarikan diri ke arah perkebunan, sementara pelaku AA yang mengendarai sepeda motor milik korban, diamankan oleh warga.

Warga juga berusaha mencari MA, dan akhirnya berhasil ditemukan. Kedua pelaku selanjutnya diserahkan ke Polsek Petungkriyono.

“Modus dari pelaku ini, mengambil kendaraan korban yang sedang terparkir di tepi jalan, yang mana kondisi kunci kontak kendaraan masih terpasang,” imbuh Kasubsi Penmas,

Kedua pelaku beserta barang bukti yang diamankan oleh Unit Reskrim Polsek Petungkriyono selanjutnya dilimpahkan ke Polres Pekalongan guna penyidikan lebih lanjut.

Sumber : Humas Polres Pekalongan

Tag :

BACA JUGA :

Picture1
Dari Mandiri Jadi Pekerja, Ericko Rasakan Nyata Manfaat JKN: “Sejak Anak Lahir Sudah Terlindungi”
KONI FIX1
Jelang Porprov, Ketua KONI Pekalongan Tiba-Tiba Mundur! Atlet Gelisah, Anggaran Nihil
WhatsApp Image 2025-10-13 at 21.57
UIN Gus Dur Pekalongan Jadi Pelopor KKN Berasuransi: Mahasiswa Dilindungi BPJS Ketenagakerjaan
WhatsApp Image 2025-10-13 at 18.49
Tim Sepak Bola Kabupaten Pekalongan Tergabung di Grup Neraka Kualifikasi Porprov Jateng XVII/2026

TERKINI

Picture1
Dari Mandiri Jadi Pekerja, Ericko Rasakan Nyata Manfaat JKN: “Sejak Anak Lahir Sudah Terlindungi”
Pekalongan — Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) terus menunjukkan manfaat nyata bagi masyarakat dari berbagai lapisan, termasuk pekerja yang terdaftar melalui perusahaan. Salah satunya dialami oleh...
KONI FIX1
Jelang Porprov, Ketua KONI Pekalongan Tiba-Tiba Mundur! Atlet Gelisah, Anggaran Nihil
KAJEN – Dunia olahraga Kabupaten Pekalongan kembali bergolak. Di tengah persiapan cabang olahraga menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah 2026, Ketua KONI Kabupaten Pekalongan, Dr. Rindiansyah...
WhatsApp Image 2025-10-13 at 21.57
UIN Gus Dur Pekalongan Jadi Pelopor KKN Berasuransi: Mahasiswa Dilindungi BPJS Ketenagakerjaan
KAJEN – Sebuah langkah bersejarah lahir dari Kota Santri. BPJS Ketenagakerjaan bersama Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) resmi menggandeng Universitas Islam Negeri...
WhatsApp Image 2025-10-13 at 18.49
Tim Sepak Bola Kabupaten Pekalongan Tergabung di Grup Neraka Kualifikasi Porprov Jateng XVII/2026
KAJEN – Tim sepak bola Kabupaten Pekalongan resmi masuk dalam Grup B pada babak kualifikasi Porprov Jawa Tengah XVII tahun 2026 untuk cabang olahraga sepak bola. Drawing pembagian grup dilaksanakan oleh...
IMG-20251013-WA0017
Delapan Paket Sabu Siap Edar Digulung, Pemuda Asal Bendan Kergon Tak Berkutik
KAJEN – Satuan Reserse Narkoba (Satres Narkoba) Polres Pekalongan kembali menggagalkan upaya peredaran narkotika jenis sabu di wilayah setempat. Seorang pria berinisial ZAI alias Jeje (26), warga Bendan...
Muat Lebih

POPULER

WhatsApp Image 2025-10-09 at 12.58
DPO Kasus Sabu di Pekalongan Akhirnya Tertangkap Saat Sembunyi di Rumah Istri
WhatsApp Image 2025-10-13 at 18.49
Tim Sepak Bola Kabupaten Pekalongan Tergabung di Grup Neraka Kualifikasi Porprov Jateng XVII/2026
bpjsantreaannn
Antrean Online Mobile JKN Permudah Pasien dan Faskes, TPMD dr. Hadrianus D. Paska Raih Dua Penghargaan Sekaligus