Advertise

KABAR RASIKA

Upacara HUT RI Tingkat Kecamatan Kesesi Menumbuhkan Semangat Gotong Royong

Upacara HUT RI Tingkat Kecamatan Kesesi Menumbuhkan Semangat Gotong Royong

Upacara HUT RI Tingkat Kecamatan Kesesi Menumbuhkan Semangat Gotong Royong

KARNAVAL – Salah satu kelompok peserta lomba karnaval menunjukan semangat yang luar biasa dalam menyemarakkan peringatan HUT ke 79 RI tingkat Kecamatan Kesesi di lapangan desa Jagung Kesesi (17/08/2024 – dok. Bagus Rasika FM)

KESESI – Upacara dalam rangka Hari Kemerdekaan ke 79 Republik Indonesia tingkat Kecamatan Kesesi di pusatkan di lapangan Desa Jagung Kecamatan Kesesi pada Sabtu (17/08/2024) pagi. Semua unsur baik dari Pemerintahan, Pendidikan dan warga masyarakat dilibatkan dalam acara yang diselenggarakan secara bergilir di setiap tahunnya dari desa ke desa se-Kecamatan Kesesi.

Hal tersebut diungkapkan oleh Camat Kesesi, Fuadi Jaman yang mengatakan semua komponen masyarakat sangat antusias dalam upacara hari kemerdekaan dengan penuh semangat. Bahkan Fuadi merasa bangga karena masyarakat desa Jagung guyub berswadaya dan mampu menampilkan kreasi dalam lomba karnaval tingkat Desa Jagung.

“Kami dari Forkompimcam sangat berbangga sekali dan betul-betul desa Jagung menampilkan yang terbaik, sebagai tuan rumah pelaksanaan peringatan HUT RI tingkat Kecamatan Kesesi:, jelas Fuadi.

Pelaksanaan upacara HUT RI di tingkat Kecamatan Kesesi dilaksanakan bergiliran atau bergantian setiap tahunnya. Hal itu sekaligus sebagai pengecekan terhadap pembangunan di masing-masing desa. Dan kegiatan ini merupakan momen yang kedua setelah tahun lalu dilaksanakan di desa Podosari.

“Yang kita sasarkan adalah kita betul-betul menyentuh warga masyarakat. Sehingga ini merupakan kegiatan dari masyarakat oleh masyarakat dan untuk masyarakat. Jadi kita baik dari pemerintah maupun kecamatan memposisikan diri sebagai fasilitator dan masyarakat bergotong royong dan kekompakan dalam pelaksanaanya”, tambah Fuadi.

dok. Bagus Rasika FM

 

Sementara itu Kepala Desa Jagung, Adi Fernando mengungkapkan proses persiapan agenda upacara hari merdeka di desanya cukup panjang. Hal itu merupakan bagian dari hasil kerja sama seluruh elemen baik dari Kecamatan, Desa terlebih semua lapisan masyarakat. Seluruh persiapan yang dilakukan desa Jagung selaku tuan rumah memakan waktu selama tiga bulan. Termasuk petugas Paskibra merupakan muda-mudi asli Desa Jagung Kesesi.

“Harapan kami dengan adanya kegiatan ini dapat menciptakan jiwa nasionalisme. Karena hal ini merupakan sesuatu yang luar biasa karena dapat menjadi tuan rumah pelaksanaan peringatan hari kemerdekaan RI”, ungkap Fernando.

Di akhir upacara digelar lomba karnaval antar RT se-Desa Jagung. Masing-masing RT menampilkan kreasinya yang nantinya akan dinilai oleh dewan juri dan tamu undangan. Peserta lomba karnaval melibatkan 14 RT yang tersebar dari 4 RW. Lomba lainnya yang digelar adalah lomba K3 taman RW, lomba tumpeng tirakatan, lomba sepak bola antar RW. Selain itu untuk menumbuhkan rasa nasionalisme juga digelar sarasehan dan dialog kebangsaan. (GUS)

Tag :

BACA JUGA :

Gambar WhatsApp 2024-11-19 pukul 18.09
Logistik Pilkada 2024 Mulai Didistribusikan
W
Sering Rawat Inap, Program JKN Jadi Penyelamat Anak Tanti
s
Mengenal JKN Lebih Dekat, SMA Negeri 1 Batang Kunjungi BPJS Kesehatan Pekalongan dalam Program P5
PWI 1
PWI Kab. Pekalongan Sukses Gelar Konfercab. Ke-3

TERKINI

SUMAR 2
Tak Netral di Pilkada, TNI/Polri dan Pejabat Daerah Bisa Dipidana
KAJEN – Mahkamah Konstitusi (MK) baru saja mengeluarkan putusan penting yang mengatur sanksi pidana bagi pejabat daerah, anggota TNI, dan Polri yang terbukti tidak netral dalam pilkada. Putusan MK...
BOLONE 1
Bolone Mase Kab. Pekalongan Dukung Fadia - Sukirman dan Luthfi - Yasin
KAJEN – Ratusan relawan yang tergabung dalam Bolone Mase Kabupaten Pekalongan secara penuh memberikan dukungan untuk kemenangan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Fadia – Sukirman dan Pemilihan...
Gambar WhatsApp 2024-11-19 pukul 18.09
Logistik Pilkada 2024 Mulai Didistribusikan
KRAKSAAN – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pekalongan mulai melakukan distribusi logistik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada);2024 ke 19 Kecamatan, Rabu (20/11/2024) dari gudang logistik di Karanganyar. Pelepasan...
W
Sering Rawat Inap, Program JKN Jadi Penyelamat Anak Tanti
Rasika Pekalongan, Sudah lebih dari belasan kali Muhammad Al Fatih (5) harus dibawa ke rumah sakit dalam tiga tahun terakhir. Dia didiagnosa mengalami infeksi paru-paru dan asma, namun seluruh biaya ditanggung...
s
Mengenal JKN Lebih Dekat, SMA Negeri 1 Batang Kunjungi BPJS Kesehatan Pekalongan dalam Program P5
Rasika Pekalongan, SMA Negeri 1 Batang mengadakan kunjungan edukatif ke Kantor BPJS Kesehatan Cabang Pekalongan sebagai bagian dari Program Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Kegiatan ini...
Muat Lebih

POPULER

BOLONE 1
Bolone Mase Kab. Pekalongan Dukung Fadia - Sukirman dan Luthfi - Yasin
Gambar WhatsApp 2024-11-19 pukul 18.09
Logistik Pilkada 2024 Mulai Didistribusikan
RICUH
Ricuh di Debat Publik, Eran : Saya Tidak Pernah Melakukan Pemukulan
PWI 1
PWI Kab. Pekalongan Sukses Gelar Konfercab. Ke-3
WhatsApp Image 2024-11-16 at 12.01
PWI Gelar Orientasi Wartawan, Pjs Bupati Tekankan Profesionalisme