Advertise

KABAR RASIKA

Isu Penculikan Anak Di Pekalongan, Bikin Resah Masyarakat

Isu Penculikan Anak Di Pekalongan, Bikin Resah Masyarakat

Isu Penculikan Anak Di Pekalongan, Bikin Resah Masyarakat

KAJEN – Selama sepekan ini Masyarakat Pekalongan dihebohkan dengan isu penculikan anak yang terjadi di sejumlah daerah, Warga Masyarakat mengaku resah dengan adanya isu penculikan tersebut.
Merangkum sejumlah isu penculikan yang terjadi di beberapa daerah hingga meresahkan warga. Polisi pun bergerak menanggapi isu tersebut.

Isu penculikan anak mencuat di Pekalongan. Meski isu ini santer beredar di jagat maya dan dari mulut-mulut, namun pihak Kepolisian dari Polres Pekalongan belum menerima adanya kasus penculikan terhadap anak.

Kabar adanya kasus penculikan anak ramai di media sosial seperti Facebook, instagram hingga- grup- grup Whatshapp. Di Instagram @Pekalonganinfo, meneruskan tangkapan layar berupa percakapan yang memberitahukan adanya percobaan penculikan anak.

Kapolres Pekalongan AKBP Dr. Arief Fajar Satria, S.H., S.I.K., M.H melalui Kasi Humas Ipda Suwarti, S.H. mengatakan informasi yang beredar di Instagram @Pekalongan Info terkait percobaan penculikan anak di wilayah Pekalongan belum bisa dipastikan kebenarannya.

“Kita belum bisa memastikan kebenarannya terkait kejadian percobaan penculikan anak tersebut, karena kami belum menerima laporan perkara penculikan,” kata Kasi Humas Polres Pekalongan, Senin (30/1/2023)

Untuk itu Pihaknya pun meminta agar warga tetap waspada mengawasi anaknya. “Saya harap juga orang tua selalu waspada, karena kami hanya selalu mengimbau agar tetap menjaga anaknya dengan baik,” kata Ipda Suwarti.

Ipda Suwarti juga meminta kepada Masyarakat untuk segera melaporkan jika ditemukan adanya potensi tindak kriminal dan gangguan kamtibmas lainnya. “Jika ada kejadian atau ada potensi gangguan yang dapat mengganggu kamtibmas segera laporkan ke pihak kepolisian atau Call senter 110,” katanya.

Masyarakat juga diminta untuk tidak resah dan menyaring lagi informasi yang diterima. Kemudian divalidasi kebenarannya sebab informasi serupa sempat tersebar di daerah lainnya

Untuk itu , lanjut Ipda Suwarti ramainya isu soal penculikan anak saat ini dipastikan belum jelas kebenarannya. Mengingat Polres Pekalongan sampai saat ini belum menerima Laporan dari masyarakat terkait kejadian tersebut” Tapi bukan berarti kami bersama jajaran underestimate terhadap kejadian yang ada di daerah lain,” tegasnya.

Sumber : Humas Polres Pekalongan

Tag :

BACA JUGA :

WhatsApp Image 2026-01-29 at 11.24
Bansos Raib Bertahun-tahun, DPRD Pekalongan Turun Tangan Kawal Aduan
WhatsApp Image 2026-01-29 at 07.39
Sumar Rosul Pimpin Rakor Percepatan Penanganan Banjir di Tirto
IMG-20260128-WA0002
DPD LDII Pekalongan Resmi Dilantik, Diminta Aktif Hadapi Bencana
IMG-20260127-WA0009
Tiga Pemuda di Talun Diamankan, Diduga Terlibat Peredaran Bibit Tembakau Sintetis

TERKINI

WhatsApp Image 2026-01-29 at 11.24
Bansos Raib Bertahun-tahun, DPRD Pekalongan Turun Tangan Kawal Aduan
Kajen – Dugaan persoalan penyaluran bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) di Desa Notogiwang, Kecamatan Paninggaran, akhirnya mendapat atensi serius dari DPRD Kabupaten Pekalongan. Komisi A DPRD...
WhatsApp Image 2026-01-29 at 07.39
Sumar Rosul Pimpin Rakor Percepatan Penanganan Banjir di Tirto
TIRTO — Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan H. Sumar Rosul, S.IP., M.A.P memimpin rapat koordinasi percepatan penanganan banjir di Aula Kecamatan Tirto, Rabu (28/1/2026). Rapat dihadiri Inspektorat,...
IMG-20260128-WA0002
DPD LDII Pekalongan Resmi Dilantik, Diminta Aktif Hadapi Bencana
KAJEN – Pengurus Dewan Pimpinan Daerah Lembaga Dakwah Islam Indonesia (DPD LDII) Kabupaten Pekalongan periode 2025–2030 resmi dilantik dan dikukuhkan, Selasa (27/1/2026). Pelantikan berlangsung di Pendopo...
IMG-20260127-WA0009
Tiga Pemuda di Talun Diamankan, Diduga Terlibat Peredaran Bibit Tembakau Sintetis
KAJEN – Tiga pemuda di Kecamatan Talun, Kabupaten Pekalongan, diamankan aparat kepolisian setelah diduga terlibat dalam peredaran narkotika jenis serbuk bibit tembakau sintetis (sinte). Penindakan dilakukan...
IMG-20260127-WA0007
Mobil Operasional PLN Terjun ke Jurang 160 Meter di Lebakbarang, Tertimpa Longsor
LEBAKBARANG – Sebuah mobil operasional milik PLN Cabang Kajen terjun ke jurang sedalam sekitar 160 meter di Dukuh Krandegan, Desa Mendolo, Kecamatan Lebakbarang, Kabupaten Pekalongan, Selasa (27/1/2026)....
Muat Lebih

POPULER

IMG-20260126-WA0000
Rapikan Kabel WiFi Berujung Petaka, Dua Pemuda Tersengat Listrik
IMG-20260127-WA0007
Mobil Operasional PLN Terjun ke Jurang 160 Meter di Lebakbarang, Tertimpa Longsor
IMG-20260128-WA0002
DPD LDII Pekalongan Resmi Dilantik, Diminta Aktif Hadapi Bencana