Advertise

KABAR RASIKA

Final Duta (Genre) Generasi Berencana Kabupaten Pekalongan

Final Duta (Genre) Generasi Berencana Kabupaten Pekalongan

Final Duta (Genre) Generasi Berencana Kabupaten Pekalongan

GENRE - Bunda Genre Kabupaten Pekalongan saat menyematkan mahkota untuk pemenang Duta Genre 2023 di GPU Sabtu 18/11/2023 (dok. Bagus Rasika FM)

KAJEN – Kompetisi Duta Generasi Berencana (Genre) Kabupaten Pekalongan tahun 2023. Pemilihan Duta Genre Kabupaten Pekalongan digelar di GPU Kajen, Sabtu (18/11/2023) yang berlangsung cukup meriah.

Adapun dalam pemilihan Duta Genre Kabupaten Pekalongan dihadiri Bunda Genre, Hj. Widi Riswadi, Sekretaris Daerah M. Yulian Akbar, Kepala Dinas Kepala Dinas P3A dan PPKB Kabupaten Pekalongan dr. Eko Wigiantoro, Kepala Dinas Kesehatan, Camat se Kabupaten Pekalongan. Kemudian sejumlah Organisasi pelajaran, pemuda dan tamu undangan.

Dalam final pemilihan Duta Genre Kabupaten Pekalongan terdapat 10 pasang finalis, kemudian diseleksi oleh Dewan juri menjadi 5 pasang finalis. Setelah menjalani berbagai interview langsung Dewan juri dan perwakilan tamu undangan dipilih tiga besar.

Akhirnya Muhammad Bilal peserta nomor urut 9 dan Huwaida Akila no 8 berhasil menjadi Duta Genre Kabupaten Pekalongan. Kemudian untuk juara dua diraih oleh Ahmad Falah Mutaqin no 7 dan Salmalia Rizki Permadani peserta no 5. Sedangkan juara 3 adalah Muhammad Zubaidi peserta no 5 dan Riatul Safitri no 10.

Adapula dalam kegiatan sebagai Duta Influenser adalah Naura Kaliyatulhakim dan Duta berbakat Muhammad Nazar Almahuna. Dalam Pemilihan Duta Genre masing masing pemenang mendapatkan trophy uang Pembinaan dan piagam.

Bunda Genre Kabupaten Pekalongan, Hj Widi Riswadi mengapresiasi pemilihan Duta Genre Kabupaten Pekalongan. Program Genre
merupakan organisasi pemberdayaan remaja yang bermitra dan dinaungi oleh P3A dan PPKB Kabupaten Pekalongan.

“Tujuan Duta Genre ini adalah mengedukasi dan memberikan informasi kepada remaja dengan kelompok sasaran usia 10 sampai 24 tahun serta belum menikah. Dalam program generasi berencana akan disiapkan dan dikembangkan sebagai kegiatan positif yang berbasis pengabdian sosial pendukung untuk menciptakan remaja yang memiliki perencanaan matang dan siap berkeluarga yang ditunjukkan dengan jenjang pendidikan yang layak. Kemudian dalam bekerja usia meningkat yang ideal serta memiliki kesehatan reproduksi yang baik dan sehat, ” katanya.

Duta Genre tahun 2023 ini mengangkat tema Optimalisasi peran remaja dalam penurunan angka stunting di Kabupaten Pekalongan. Sehingga nantinya Duta Genre akan menjadi roll model atau motivator bagi remaja untuk mensosialisasikan dan mempromosikan program Genre agar lebih efektif.

Selain berperan penting dalam akselerasi penurunan angka stunting di Kabupaten Pekalongan, juga telah menjadi tugas kita bersama untuk dapat berkolaborasi menurunkan kasus stunting di Kabupaten Pekalongan.

“Pesan saya dalam kesempatan ini agar generasi berencana melalui Duta Genre bisa menginformasikan kepada masyarakat, terutama lingkungan remaja di Kabupaten Pekalongan akan bahayanya Pernikahan Dini seks serta penyalahgunaan narkotika, psikotropika zat adiktif atau NAPZA. Berperan aktif menciptakan generasi emas yang ber peradaban unggul di Kabupaten Pekalongan. Unggul dalam kecerdasan, kesehatan kehidupan sosial dan waktunya pastinya unggul secara mental dan spiritual hal tersebut yang diawali dari diri kita sendiri dan ditularkan pada remaja lain di lingkungan masyarakat, “imbuhnya.

Sekretaris Daerah Pemkab Pekalongan, M. Yulian Akbar menyampaikan bahwa Kabupaten Pekalongan saat ini dalam kondisi kekerasan seksual yang memprihatinkan.
Karena jumlah kasus sampai Oktober 2023 ada 63 kasus.

Termasuk peredaran narkoba, SMP sudah mulai masuk dan ini yang diantisipasi untuk menjadi PR bersama.

“Ini bukan tugas pemerintah oleh karena itu mari bersama sama perangi itu, libatkan Genre, karena ini kegiatan mereka untuk mereka kita tinggal mengarahkan. Kepada OPD mari rangkul anak muda kita, dan terkait malam Duta Genre malam hari ini maka akan lahir kelompok model inovatif. Sebab Duta Genre ini agen perubahan, gandeng itu
Forum Genre 20 finalis untuk sasar sekolah,” katanya.

Ditambahkan melalui Duta Genre Kabupaten Pekalongan diharapkan mampu membawa nama Kabupaten Pekalongan di tingkat provinsi dan lebih tinggi lagi.

Tag :

BACA JUGA :

ra
Optimalkan Layanan BPJS Kesehatan, Annisa Fitriana Tingkatkan Kelas ke VIP dengan Mudah
sa
Berkat Program JKN, Penjual Cilok Keliling Ini Tak Khawatir Biaya Pengobatan
TA
Nurdiansyah Apresiasi Kehadiran Petugas BPJS SATU, Kurangi Keluhan dan Tingkatkan Kepuasan Peserta
WhatsApp Image 2024-10-17 at 12.29
Diduga Serangan Jantung, Petani di Kesesi Meninggal di Sawah

TERKINI

ra
Optimalkan Layanan BPJS Kesehatan, Annisa Fitriana Tingkatkan Kelas ke VIP dengan Mudah
Pekalongan, Rasika FM – Annisa Fitriana (29) memanfaatkan keanggotaan BPJS Kesehatan dengan optimal untuk memastikan kesehatan keluarganya terjamin. Sebagai istri dari pegawai swasta yang terdaftar dalam...
sa
Berkat Program JKN, Penjual Cilok Keliling Ini Tak Khawatir Biaya Pengobatan
Pekalongan, Rasika FM – Hari Prasetyo (27) dan istrinya, Imzakiyah (29), tak henti-hentinya bersyukur atas manfaat yang mereka rasakan dari Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN). Sebagai penjual cilok...
TA
Nurdiansyah Apresiasi Kehadiran Petugas BPJS SATU, Kurangi Keluhan dan Tingkatkan Kepuasan Peserta
Pekalongan, Rasika FM– Nurdiansyah (33), seorang pegawai swasta yang terdaftar sebagai peserta BPJS Kesehatan dalam segmen Pekerja Penerima Upah (PPU) kelas 1, mengapresiasi pengalaman positifnya dalam...
WhatsApp Image 2024-10-17 at 12.29
Diduga Serangan Jantung, Petani di Kesesi Meninggal di Sawah
KAJEN – Warga Dukuh Ketanon Desa Krandon, Kecamatan Kesesi digegerkan dengan penemuan mayat laki-laki di area persawahan. Mayat tersebut ditemukan oleh anaknya sendiri yang saat itu berada di sawah. Kapolsek...
pic berita
Ruang Kelas Penuh Tak Jadi Kendala, Program JKN Beri Layanan Optimal bagi Anak Karimah
Rasika Pekalongan – Karimah (28), ditemani ibunya, Sumarni (58), sedang mendampingi putranya, Al Zhafi Muhammad Ibrahim, yang hampir genap berusia satu tahun. Al Zhafi dirawat di RSI PKU Muhammadiyah Pekajangan...
Muat Lebih

POPULER

PAN 1
Konsolidasi PAN Dukung Paslon "Beriman"
PASAR 2
Pedagang Minta Usut Tuntas Korupsi Blok F Pasar Kedungwuni
LOGISTIK 1
Gudang Logistik Pemilu Dijaga Polisi Bersenjata
KORBAN
Pasca Perang Batu di KPU, Dua Anggota Dewan Dipolisikan
WhatsApp Image 2024-10-10 at 16.41
Nikahi Janda di Pemalang, Seorang Warga Mesir di Deportasi