KAJEN – Banjir besar yang melanda Kabupaten Pekalongan sejak Senin (20/01/2025) malam menjadi isu nasional. Bencana longsor yang menelan korban jiwa puluhan orang terjadi di wilayah selatan. Sementara daerah pesisir juga terdampak banjir akibat tanggul jebol.
Dari kejadian tersebut, Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Kabupaten Pekalongan, Rabu (22/01/2025) memberikan bantuan kepada korban banjir di wilayah desa Pesanggrahan Kecamatan Wonokerto.
Bantuan juga diberikan kepada para pengungsi di Kopindo Wiradesa yang disampaikan langsung politisi PAN Ahmad Ridhowi dan Umi Farida.
Banjir melanda wilayah setempat dengan ketinggian 40 sampai 60 cm sehingga air masuk ke rumah warga. Dari keterangan warga sekitar air mulai naik sejak Selasa (21/01/2025) kemarin.
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan, Ahmad Ridhowi mengatakan dengan adanya bencana, DPD PAN Kabupaten Pekalongan tanggap darurat ikut membantu korban bencana banjir. Menurutnya, dengan musibah itu semalam pengurus langsung koordinasi untuk menuju memberikan bantuan kepada para korban.
“Pertama kita memberikan bantuan kepada para korban banjir. Sedangkan untuk yang korban longsor saat ini aksesnya masih belum dilewati, namun demikian kami dari DPD PAN berusaha akan datang ke lokasi memberikan bantuan,” katanya.
Adapun yang diberikan bantuan berupa ribuan nasi bungkus untuk sarapan pagi. Selain itu juga dibagikan mie instan kepada warga terdampak banjir yang masih tinggal di rumah masing-masing.
“Kita juga meninjau sekaligus memberikan bantuan kepada para korban banjir yang mengungsi di Gedung Kopindo Wiradesa,” ujarnya.
Sementara dari hasil dialog bersama para korban banjir, untuk saat ini para korban sangat membutuhkan dapur umum dan logistik. Karena para korban mengungsi tidak membawa apa-apa.
“Untuk itu kami berusaha berkoordinasi dengan Tim Kabupaten Pekalongan supaya dikirim logistik sebab untuk saat ini posisi banjir bukannya malah surut namun tambah naik. Kemudian masalah kesehatan karena para pengungsi sebagian banyak adalah orang tua dan anak-anak sehingga kondisi kesehatannya ngedrop.”
Sementara Ketua MPPD PAN Kabupaten Pekalongan, H. Ismail menambahkan pemberian bantuan dari DPD PAN Kabupaten Pekalongan merupakan bentuk kepedulian kepada korban bencana banjir.
“Kita datang bersama Wakil Ketua DPRD Kabupaten Pekalongan, anggota DPRD dan pengurus untuk membantu korban banjir, semoga banjir cepat surut dan warga bisa kembali ke rumah masing masing,” pungkasnya. (GUS)