Advertise

KABAR RASIKA

Bantu Atasi Kekeringan, Polres Pekalongan Salurkan 45 ribu Liter Air Bersih

Bantu Atasi Kekeringan, Polres Pekalongan Salurkan 45 ribu Liter Air Bersih

Bantu Atasi Kekeringan, Polres Pekalongan Salurkan 45 ribu Liter Air Bersih

AIR BERSIH – Peringati HUT Ke -68 Lalu Lintas Bhayangkara, Polres Pekalongan laksanakan bhaksos bantuan air bersih (13/09/2023 – dok. Humas)

KAJEN – Sebanyak lima mobil tangki air bersih atau sekitar 45 ribu liter disalurkan dalam acara bakti sosial yang digelar oleh Polres Pekalongan, Rabu (13/09/2023). Bakti sosial yang dilaksanakan di Desa Sambiroto Kec. Kajen Kab. Pekalongan ini dilakukan juga dalam rangka memperingati Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke- 68.

Dikatakan Kapolres Pekalongan AKBP Wahyu Rohadi, S.I.K., M.H., kekeringan yang terjadi di wilayah Jawa Tengah khususnya di Kabupaten Pekalongan mengakibatkan beberapa daerah mengalami kekeringan dan kekurangan air bersih. Seperti halnya di Desa Sambiroto Kec. Kajen, yang terdapat 12 Rt, yang mana 2 Rt mengalami kekeringan.

“Hari ini kita melaksanakan sambang di Desa Sambiroto, dimana terdapat 12 RT dan ada 2 RT mengalami kekeringan. Dan salah satu kegiatan yang kami lakukan adalah pemberian air bersih sebanyak 5 tangki atau 45 ribu liter,” ujarnya.

“Semoga dengan adanya bantuan ini dapat memberi sedikit keringanan kepada warga masyarakat khususnya Desa Sambiroto,” imbuh Kapolres.

Ditambahkan AKBP Wahyu Rohadi, pihaknya juga akan berencana mencari lokasi yang pas untuk didirikan sumur, sehingga masyarakat bisa menikmati hasil dari air bersih itu.

Karloko, selaku Kepala Desa Sambiroto mengapresiasi langkah yang dilakukan Polres Pekalongan. ucapan terimakasih pun disampaikan.

“Terimakasih kami haturkan kepada Polres Pekalongan dan Pemkab. Pekalongan atas bantuan air bersih yang diberikan kepada kami. Saya selaku Kepala Desa Sambiroto, mewakili warga sangat senang dan terbantu dengan adanya bantuan air bersih ini, khususnya untuk kebutuhan air minum dan memasak,” tuturnya.

“Semoga bantuan air bersih ini bermanfaat bagi semua warga Desa Sambiroto khususnya 2 RT yang mengalami kesulitan air bersih,” harap Karloko.

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Pekalongan AKP Fitriyanto, S.H., M.M usai kegiatan mengatakan, bakti sosial penyaluran air bersih ini dalam rangka hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-68 Tahun 2023.

“Kami bersinergi dengan OPD dan kades sambiroto melaksanakan pemberian air bersih di Desa Sambiroto, dan mudah-mudahan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar Sambiroto dan masyarakat yang benar-benar membutuhkan,” ujarnya.

Kegiatan juga dihadiri oleh Wakapolres Pekalongan Kompol Ahmad Ghifar Al Ahfaqsy, S.H., S.I.K., M.H beserta PJU, Kapolsek Kajen, Kepala Desa Sambiroto beserta perangkat Desa dan warga Desa Sambiroto.

Sumber : Humas Polres Pekalongan

Tag :

BACA JUGA :

IMG-20260126-WA0000
Rapikan Kabel WiFi Berujung Petaka, Dua Pemuda Tersengat Listrik
IMG-20260124-WA0009
Hujan Deras, Tiga Wilayah di Kedungwuni Terendam Banjir hingga 50 Sentimeter
WhatsApp Image 2026-01-23 at 11.52
TPA Bojonglarang Kajen Longsor
PUTING BELIUNG 1
Angin Puting Beliung Terjang Pekiringan Alit Kajen, Tujuh Rumah Rusak

TERKINI

Отчего личные переживания воспринимаются значительно подлинными, чем данные
Отчего личные переживания воспринимаются значительно подлинными, чем данные Индивидуальное мышление структурировано подобным способом, что глубинные переживания нередко воспринимаются как в большей мере...
По какой причине индивиды переоценивают значение совпадений
По какой причине индивиды переоценивают значение совпадений Человеческое видение построено подобным способом, что мы непрерывно отыскиваем систематичность и суть в окружающих нас происшествиях. Это базовая...
IMG-20260126-WA0000
Rapikan Kabel WiFi Berujung Petaka, Dua Pemuda Tersengat Listrik
KAJEN – Nasib nahas menimpa dua pemuda di Kecamatan Kandangserang, Kabupaten Pekalongan. Keduanya harus dilarikan ke rumah sakit setelah tersengat arus listrik tegangan tinggi saat mencoba merapikan kabel...
In-Depth Guide to Discovering the Most Dependable Bookmakers in the UK
The digital wagering industry in the United Kingdom has seen significant growth over the past decade, creating both exciting opportunities and significant challenges for punters seeking trustworthy platforms....
IMG-20260124-WA0009
Hujan Deras, Tiga Wilayah di Kedungwuni Terendam Banjir hingga 50 Sentimeter
KEDUGWUNI – Curah hujan tinggi yang mengguyur Kabupaten Pekalongan mengakibatkan banjir di sejumlah wilayah Kecamatan Kedungwuni, Jumat (23/1/2026). Hingga sore hari, genangan air masih merendam permukiman...
Muat Lebih

POPULER

WhatsApp Image 2026-01-22 at 07.25
RSUD Kraton Salurkan Bantuan untuk Pengungsi Banjir Pekalongan
WhatsApp Image 2026-01-20 at 09.27
Karyawan Bank Ditemukan Meninggal di Rumahnya
RELAWAN 2
Warga Terjebak Banjir Darurat, BPBD Dinilai Lamban — Evakuasi Diselamatkan Relawan SAR