RASIKA PEKALONGAN

Advertise

KABAR RASIKA

Talut Setinggi 12 Meter Longsor dan Menimpa Rumah Warga

Talut Setinggi 12 Meter Longsor dan Menimpa Rumah Warga

Talut Setinggi 12 Meter Longsor dan Menimpa Rumah Warga

Paninggaran – Sebuah talut di Dukuh Panumbangan, Desa lambanggelun, Kec. Paninggaran, Kab. Pekalongan mengalami longsor yang mengakibatkan satu rumah milik warga bagian kamar belakangnya terdampak longsoran.

Dari keterangan Kapolres Pekalongan AKBP Dr. Arief fajar Satria, S.H., S.I.K., M.H melalui Kapolsek Paninggaran AKP Agus Supriyono, longsor terjadi Selasa (21/02) sekitar pukul 17.00 wib. Dimana sebelumnya wilayah Kec. Paninggaran dari siang pukul 14.00 hingga 18.00 wib diguyur hujan deras.

Dijelaskannya, akibat hujan deras tersebut, talut setinggi 12 meter dan panjang 8 meter longsor serta mengakibatkan kamar sebuah rumah milik warga jebol.

“Selain kamar rumah milik Waryono jebol, juga mengakibatkan bahu tangan saudari Lulu Aprilia (anak Waryono) terkilir, karena terkena tembok dan sudah mendapatkan perawatan,” tambah AKP Agus.

Dari kejadian tersebut, korban mengalami kerugian materiil senilai kurang lebih Rp. 20.000.000,-

Lebih lanjut, Kapolsek mengungkapkan, bahwa pihaknya melalui Bhabinkamtibmas dan Babinsa malam itu juga langsung mendatangi lokasi sekaligus melakukan penanganan pertama.

“Dan hari ini, Rabu (22/02) Polsek dan Koramil Paninggaran Bersama warga setempat akan melaksanakan gotong royong pembersihan longsoran,” ungkapnya.

Sumber : Humas Polres Pekalongan

Tag :

BACA JUGA :

WhatsApp Image 2024-03-29 at 08.59
Polres Pekalongan Laksanakan Sterilisasi Gereja
WhatsApp Image 2024-03-28 at 3.32
Moment Nuzulul Qur’an, Bupati Fadia : Mari Peduli Tetangga Yang Kurang Mampu
WhatsApp Image 2024-03-28 at 2.47
Bazar UKM Ramadhan 1445 H Di Buka Langsung Oleh Bupati Fadia
WhatsApp Image 2024-03-28 at 2.42
Bolone Mase Pekalongan Berbagi Takjil

TERKINI

WhatsApp Image 2024-03-29 at 08.59
Polres Pekalongan Laksanakan Sterilisasi Gereja
KAJEN – Guna mengantisipasi hal-hal yang dapat mengancam kondusifitas kamtibmas di wilayah Kabupaten Pekalongan saat ibadah peringatan wafat Isa Al-Masih, anggota Dalmas Sat Samapta melaksanakan sterilisasi...
WhatsApp Image 2024-03-28 at 3.32
Moment Nuzulul Qur’an, Bupati Fadia : Mari Peduli Tetangga Yang Kurang Mampu
KAJEN – Bupati Pekalongan menghadiri Peringatan Nuzulul Qur’an di Masjid Jami Al – Hasyimi, Desa Tanjung Kulon, Kecamatan Kajen pada Rabu (27/3/2024). Acara yang diselenggarakan oleh PC LDNU Kabupaten...
WhatsApp Image 2024-03-28 at 2.47
Bazar UKM Ramadhan 1445 H Di Buka Langsung Oleh Bupati Fadia
KAJEN – Pukulan kentongan oleh Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq menandai dibukanya Bazar UMKM Ramadhan 1445 H yang diselenggarakan di halaman kantor Kecamatan Sragi dari tanggal 26 Maret sampai dengan 28...
WhatsApp Image 2024-03-28 at 2.42
Bolone Mase Pekalongan Berbagi Takjil
Pekalongan – Relawan pendukung Gibran Rakabuming Raka yang mengatasnamakan Bolone Mase berbagi kasih dibulan ramadhan dengan membagikan takjil bagi masyarakat sekitar dan pengendendara yang melintas...
WhatsApp Image 2024-03-28 at 10.19
BPJS Kesehatan Pekalongan Gandeng 18 Merchant; Peserta JKN Dapat Manfaat Lebih Tunjukkan KIS Digital
Pekalongan – Dalam rangka meningkatkan akses dan manfaat bagi peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN), BPJS Kesehatan Cabang Pekalongan telah menjalin kerjasama dengan 18 merchant mitra....
Muat Lebih

POPULER

WhatsApp Image 2024-03-23 at 9.22
Bandar Dadu Ngandang Di Polres Pekalongan
Pasar Muncang Di Tutup, Ratusan Pedagang Terlantar 2
Pasar Muncang Di Tutup, Ratusan Pedagang Terlantar
WhatsApp Image 2024-03-28 at 3.27
Bupati Sampaikan LKPJ 2023 Dan Jawaban Pandangan Umum Fraksi Atas 3 Raperda
WhatsApp Image 2024-03-26 at 09.59
Polisi Tangkap Residivis Spesialis Pencuri Kotak Amal
WhatsApp Image 2024-03-29 at 08.59
Polres Pekalongan Laksanakan Sterilisasi Gereja

Untuk Kita Semua

Ikuti Kami:

Copyright @ 2023 rasikapekalongan.com  |  All right reserved