RASIKA PEKALONGAN

Advertise

KABAR RASIKA

Pemilu 2024, PPP Targetkan 7 Kursi Parlemen

Pemilu 2024, PPP Targetkan 7 Kursi Parlemen

Pemilu 2024, PPP Targetkan 7 Kursi Parlemen

WONOPRINGGO – Pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dan Pengurus Anak Cabang (PAC) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Kabupaten Pekalongan, Minggu (07/08/2022) dilantik. Pelantikan digelar di Sekretariat DPC PPP bersamaan dengan Muskercab 1 untuk persiapan Pesta Demokrasi 2024 mendatang.

Adapun dalam Pelantikan dan Muskercab 1 DPC PPP Kabupaten Pekalongan dihadiri oleh Bupati Pekalongan Fadia Arafiq bersama suami, Ashraff. Kemudian Wakil Ketua DPP PPP, Arsul Sani, Perwakilan DPW PPP, Fraksi DPRD Kabupaten Pekalongan, sejumlah kader partai dan mantan Ketua DPC PPP yang kini menjadi Ketua Baznas, Muhtarom.

Pelantikan secara simbolis dengan pengucapan janji dan penyerahan SK dari DPP PPP oleh perwakilan DPW PPP Jateng, Munawaroh Nurhadi.

Ketua DPC PPP Kabupaten Pekalongan, H. Mirza Kholik menyampaikan dalam pelantikan PAC PPP kali ini ada penambahan seperti yang tadinya Kecamatan Lebak barang tidak ada pengurus anak cabang untuk periode ini sudah terbentuk dan semuanya diisi oleh kaum muda. Karena bagaimanapun harus ada regenerasi untuk diteruskan oleh anak dan pemuda-pemuda yang potensial untuk bisa membesarkan Partai Persatuan Pembangunan khususnya Kabupaten Pekalongan. Untuk itu ia menyampaikan agar tetap patuh dengan apa yang diamanatkan partai tegak lurus.

“Bagaimanapun kita di level yang 3, karena setelah itu ada DPW kemudian DPP. Apa kebijakan DPP yang akhirnya harus kita laksanakan, kita tidak bisa untuk 2 kaki apapun dalam bentuk Pilkada maupun dalam Pilpres kita akan tegak lurus ke atas,” terangnya.

Usai pelantikan ia mempersiapkan 2024 nanti, setelah ini apa yang nanti dihasilkan dari Muslercab Dewan Pimpinan Cabang beserta tokoh-tokoh Partai senior partai akan turun membuka kran ataupun pintu pendaftaran caleg gratis. Jadi untuk pelaksanaan tes fisik ataupun medical check up nanti partai yang akan membiayai.

“2024 mendatang kita target berjuang mudah-mudahan 7 kursi. Kita terus ikhtiar karena itu penting dan ketika kita sudah berikhtiar Insya Allah hasil tidak akan jauh dari ikhtiar. Untuk itu kami menyampaikan terimakasih pada pimpinan daerah dalam hal ini bupati yang juga sudah mensupport selaku Pembina politik Kabupaten Pekalongan. Walaupun beliau adalah beda partai tapi di Kabupaten Pekalongan dia mengayomi semuanya dan mudah-mudahan ke depan kita bisa bersama-sama baik itu partai maupun fraksi untuk seiring sejalan untuk kesejahteraan masyarakat Kabupaten Pekalongan, ” imbuhnya.

Sementara Wakil Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP), Arsul Sani menyampaikan bahwa dengan kepengurusan yang dilantik untuk tetap solid dan valid.

“Kita harapkan kalau teman-teman itu sudah dilantik, bersedia menjadi pengurus Partai harus mulai dengan menata niat. Ya niatnya itu harus niat untuk bisa memberikan sesuatu yang baik bagi partai bukan untuk mendapatkan sesuatu. Meskipun kemudian kalau memberikan sesuatu itu bisa menjadi spirit dari semua teman-teman yang menjadi pengurus. Dengan begitu InsyaAllah PPP di Kabupaten Pekalongan ini akan makin pertambahan banyak kursinya,” imbuhnya. (GUS)

Tag :

BACA JUGA :

WhatsApp Image 2024-09-19 at 09.50
Razia Knalpot Bronk Terus Dilkakukan Sat Lantas Polres Pekalongan
WhatsApp Image 2024-09-18 at 17.41
Ratusan Warga Tuntut Kades. Wuled Tirto Mundur
WhatsApp Image 2024-09-17 at 13.25
Diduga Konslet Saat Diperbaiki, Sebuah Mobil Ludes Terbakar
WhatsApp Image 2024-09-16 at 16.07
Bawa Paket Sabu, Pria dari Kota Pekalongan Diamankan Polisi

TERKINI

WhatsApp Image 2024-09-19 at 09.50
Razia Knalpot Bronk Terus Dilkakukan Sat Lantas Polres Pekalongan
KAJEN – Melalui Satuan Lalu Lintas Polres Pekalongan, sosialisasi terkait larangan penggunaan knalpot tidak sesuai spesifikasi teknis digelar kepada pemilik bengkel dan juga toko sparepart di wilayah Kabupaten...
WhatsApp Image 2024-09-18 at 17.41
Ratusan Warga Tuntut Kades. Wuled Tirto Mundur
Tirto – Ratusan warga menggeruduk balai desa Wuled Kecamatan Tirto Kabupaten Pekalongan pada Rabu (18/09/2024) pagi. Mereka menuntut kepala desa Wuled untuk mundur dari jabatannya karena selama menjabat...
WhatsApp Image 2024-09-17 at 13.25
Diduga Konslet Saat Diperbaiki, Sebuah Mobil Ludes Terbakar
KAJEN – Sebuah mobil Suzuki carry Bagong dengan No.Pol. G 8978 BP ludes terbakar. Peristiwa tersebut terjadi di Desa Pododadi, Kecamatan Karanganyar. Kapolsek Karanganyar AKP Edy Sarwono saat dikonfirmasi...
WhatsApp Image 2024-09-16 at 16.07
Bawa Paket Sabu, Pria dari Kota Pekalongan Diamankan Polisi
KAJEN – Satuan Reserse Narkoba Polres Pekalongan berhasil mengamankan seorang pria yang kedapatan membawa 1 paket narkoba jenis sabu. Tersangka ditangkap di jalan Kompleks Islamic Centre Capgawen Nomor...
UIN 1
Cetak Mahasiswa Unggul Dalam Hukum, PERADI Teken MoU Dengan UIN Gus Dur
KAJEN – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) Pekalongan menjalin kerjasama dengan UIN KH. Abdurrahman Wahid Pekalongan Kampus Kajen, Kamis (12/09/2024). Penandatanganan...
Muat Lebih

POPULER

Tipiwan
Don't Miss It..!! "Festival Pilihan Nikmat" di Alun-Alun Kajen
WULED 1
Tanah Kas Desa Wuled Diduga Di Jual Oknum
WhatsApp Image 2024-09-03 at 09.08
Razia Sat Samapta Polres Pekalongan Amankan Puluhan Botol Miras
WhatsApp Image 2024-09-11 at 12.00
Aksi Maling Motor Kepergok Pemiliknya
PKS 1
Aksi Borong Partai di Pilbup Pekalongan, Fadia Bikin Koalisi Jumbo?

Untuk Kita Semua

Ikuti Kami:

Copyright @ 2023 rasikapekalongan.com  |  All right reserved